Waspadai Angin Puting Beliung

ilustrasi. net

eQuator – Sukadana-RK. Memasuki pancaroba atau peralihan musim kemarau ke musim penghujan, Kepala Badan Penggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kayong Utara (KKU), Triyanto meminta warga wasapada kemungkinan terjadinya bencana alam, seperti banjir, longsor, dan angin puting beliung.

Sering terjadinya hujan berpotensi menimbulkan banyaknya genangan air daerah-daerah tertentu, seperti di komplek perkantoran Pemerintahan KKU. “Karena kawasannya cukup rendah jika dilihat dari bahu jalan besar,” timpalnya.

Ia mengajak seluruh lapisan masyarakat mewaspadai akan terjadinya banjir. Seperti dapat membuka saluran air di lingkungan rumah masing-masing dan tidak buang sampah ke parit. Pemerintah telah menyedikan Tempat Pembuangan Sampah (TPS) di beberapa tempat.

“Khusus banjir, mari kita secara bersama-sama menjaga lingkungan dan membuang sampah pada tempatnya. Karena jika sampah dibuang kedalam parit dan tidak pada tempatnya, serta hujan pun turun, maka yang dikhawtirkan, terjadinya banjir disebabkan tidak lancarnya aliran air tersebut,”imbuhnya. (lud)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.