eQuator – Pontianak-RK. Dipenjara tak membuat Aprianto alias Ichsan jera. Warga Jalan H Rais A. Rahman, Sungai Jawi Dalam, Pontianak Barat ini kembali beraksi. Sepeda motor pemain futsal pun diembat.
Ichsan benar-benar ahli mencuri sepeda motor. Di lokasi yang ramai pun, residivis kambuhan ini bisa membawa kabur sepeda motor. Wajar saja pemiliknya kalang-kabut, mencari kendaraannya yang diparkir di halaman lapangan futsal Vigor, Jalan Sutoyo, tak jauh dari Mapolsek Pontianak Selatan, Minggu (30/11) lalu.
Pemilik kendaraan melapor ke Mapolsekta Pontianak Selatan. polisi langsung mendatangi lokasi dan melakukan penyelidikan. Beberapa saksi diinterogasi. Sementara rekaman CCTV di lapangan futsal Vigor, cirri-cirinya mengarah pada Ichsan. “Kita langsung berupaya melakukan penangkapan di kediamannya,” kata AKP Kartyana, Kapolsekta Pontianak Selatan, Kamis (3/12).
Melihat polisi menenteng pistol, Ichsan bukannya menyerah, malah melawan. Dia juga berusaha melarikan diri. “Terpaksa kita lumpuhkan dengan tembakan,” jelas AKP Kartyana.
Diduga Ichsan tak sendiri. Pasalnya, ketika korban baru datang hendak bermain futsal di Vigor, dia diarahkan memarkir motornya di depan pintu masuk Vigor oleh pria tak dikenal. Diduga pria itu rekan Ichsan. “Itu modus Ichsan mencuri sepeda motor,” ungkapnya.
Barang bukti sepeda motor Yamaha Jupiter MX warna Hitam milik korban sudah disita polisi. Ichsan dijebloskan ke tahanan. Dia kembali dijerat pasal 362 KUHP dengan ancaman lima tahun penjara. “Apakah ada kaitan dengan TKP-TKP lainnya, kasus ini terus kita kembangkan,” tegas AKP Kartyana. (zrn)