Majukan Badminton Melalui Lomba

Supardi bersama atlet badminton foto bersama, usai menggelar latihan di Gedung Olahraga Badminton Jawai.

eQuator – Sambas. Berbagai turnamen yang digelar akan meningkatkan pembinaan dan pengembangan atlet bulu tangkis. Salah satunya, pertandingan badminton merebutkan Piala Bupati Sambas di Kecamatan Sambas dan di Jawai yang digelar selama Oktober 2015.

“Banyak dampak positif dari penyelenggaraan turnamen bulutangkis, terutama pembinaan dan pengembangan olahraga, khususnya para atlet. Juga menjadi ajang pengembangan bakat sekaligus pengkaderan atlet berbakat,” kata Supardi SMn, Pelatih sekaligus Ketua Persatuan Badminton Kijang Berantai (PB Kiber).

Pegawai Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Sambas ini menegaskan, pertandingan dalam setiap olahraga sangat penting. Selain sebagai bagian dari pembentukan karakter yang kompetitif, juga membangun semangat agar lebih baik dan maju dari sebelumnya. “Digelarnya Piala Bupati Sambas Tahun 2015 sebagai lanjutan dari Piala Bupati Sambas Tahun 2014, karena bisa dijadikan barometer monitoring perkembangan bulu tangkis,” bebernya.

Seringnya turnamen digelar, paparnya, dapat menjadi bahan evaluasi untuk terus mengembangkan metode pendidikan dan latihan, agar pembinaan usia dini atlet bulu tangkis daerah dapat terus berkembang. “Dukungan Pemkab Sambas dengan adanya kegiatan lomba badminton semakin memotivasi atlet. Sebab, dari kompetisi ini akan muncul atlet-atlet baru, sehingga ke depan kita akan memiliki atlet-atlet badminton terbaik Kabupaten Sambas,” tegasnya. (edo)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.