eQuator.co.id – Pontianak-RK. Kabayan, pria 50 tahun ditemukan tak bernyawa dalam kondisi terduduk di kursi plastik di tempat tinggalnya, di Jalan Adisucipto, Sungai Raya, Kubu Raya, Senin (14/1) sekitar 06.30 WIB.
Pria yang kesehariannya bekerja sebagai pengumpul barang bekas itu sudah setahun ini tinggal sendiri di ruko kosong di Jalan Adisucipto tersebut.
Kapolsek Sungai Raya Kompol Suanto menjelaskan, korban pertama kali ditemukan oleh Oey yang merupakan tetangganya. “Jadi, saksi Oey ini menyapa korban. Namun tidak ada jawaban,” ujar Suanto.
Merasa aneh, Oey pun memanggil Ketua RT setempat. Dan, selanjutnya dilakukan pengecekan terhadap korban. Namun, saat dihampiri, ternyata Kabayan sudah dalam kondisi kaku dan tidak bernyawa.
Melihat kondisi tersebut para saksi kemudian melaporkan kejadian itu ke Mapolsek Sungai Raya. Mendapati informasi tersebut, Suanto memerintahkan Unit Reskrim Polsek Sungai Raya untuk mendatangi lokasi dan melakukan penyelidikan.
“Hasil pemeriksaan dan menurut para saksi, korban ini diduga punya sakit maag kronis,” jelasnya.
Polisi kemudian berusaha mencari tahu pihak keluarga korban. Namun, karena tidak memiliki identitas, jenazah korban dititipan di kamar jenazah Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Soedarso.
Sementara itu, Bripka Agung Utomo, anggota Tim Inafis Polresta Pontianak menjelaskan, bahwa tidak ada ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. “Korban diperkirakan meninggal subuh. Karena jari tangan masih bisa digerakkan,” katanya.
Dia melanjutkan, pihaknya sudah mengupayakan mencari identitas korban dengan cara mengambil sidik jari. “Untuk identitas masih diupayakan pencarian datanya dengan alat yang kita miliki, yang terhubung dengan data penduduk,” paparnya.
Keseharian korban, kata Agung, biasa dipanggil Kabayan. “Tapi bukan nama sebenarnya,” pungkasnya. (And)