Dua Hari Tenggelam, Juragan Speedboat Ditemukan Tak Bernyawa

EVAKUASI. Tim Operasi SAR mengevakuasi korban tenggelam di Sungai Kapuas, Kecamatan Embaloh Hilir, Kamis (5/9)--Humas SAR Pontianak for RK

eQuator.co.id – Pontianak-RK. Tim Rescue Pos SAR Sintang berhasil menemukan Banten, juragan atau juru mudi speedboat yang tenggelam di Sungai Kapuas, Kecamatan Embaloh Hilir, Kamis (5/9).

Kepala Kantor SAR Pontianak, Hery Marantika menjelaskan, di hari kedua ini penyisiran dilakukan sepanjang alur Sungai Kapuas Embaloh Hilir sejauh 1,5 NM ke arah Hilir dari lokasi kejadian.

“Korban ditemukan dalam keadaan meninggal tak jauh dari lokasi kejadian,” jelas Hery di Pontianak, Kamis sore.

Ia menerangkan, pukul 14.20 Wib   korban diserahkan kepada pihak keluarga. “Sepuluh menit kemudian Operasi SAR dinyatakan ditutup,” ujarnya.

Unsur yang terlibat dalam Operasi SAR ini diantaranya, Tim Rescue Pos SAR Sintang, Polres Kapuas Hulu, Polsek Embaloh Hilir, Polair Embaloh Hilir, Koramil Embaloh Hilir, BPBD Kapuas Hulu, Sat Pol PP Kapuas Hulu, Tagana Kapuas Hulu, masyarakat dan keluarga korban, serta Potensi SAR Kabupaten Sintang.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada unsur Potensi SAR, baik TNI-Polri, Bupati Kapuas Hulu, beserta jajarannya, organisasi pemerhati SAR dan masyarakat, serta pihak keluarga. Kedepan mari kita tingkatkan lagi sinergitas dalam memberikan bantuan SAR kepada masyarakat Kapuas Hulu,” ucapnya.

Sebelumnya diketahui, 3 September 2019 lalu terjadi tabrakan antara speedboat milik Pemda Kapuas Hulu dengan speedboat milik warga di Sungai Kapuas, Kecamatan Embaloh Hilir.

Dari peristiwa tersebut delapan orang berhasil diselamatkan sedangkan satu orang pengemudi speedboat warga atasnama Banten (80) hilang. (tri)