eQuator.co.id – Sekadau-RK. Aksi penipuan dengan mengatasnamakan pejabat, kembali terjadi di Kabupaten Sekadau. Setelah anggota Polri, kini aksi kriminalitas itu menyasar ke Sekretaris Dinas Permukiman dan Pertanahan (Perkimtan) Kabupaten Sekadau, Matius Jon.
“Ada oknum penipu yang mengatasnamakan saya untuk meminta uang ke sejumlah orang,” kata Jon kepada Rakyat Kalbar, kemarin.
Aksi penipuan tersebut diketahui Jon terjadi sejak Sabtu siang, sekitar pukul 11.00 WIB. Modusnya, pelaku mengkloning nomor handphone (HP) yang digunakan Jon. Pembajak lantas melancarkan serangan dengan mengirim pesan untuk meminjam uang kepada grup dan kontak yang ada di akun pemilik.
Dalam beberapa percakapan, pelaku meminta dikirimkan uang ke rekening CMB Niaga dengan nomor rekening 704777869700 atas nama Abd Wardiman Wahid.
Jon mengaku tidak pernah melakukan hal itu. “WA saya dihacking (dibajak). Ini merupakan penipuan,” kata Jon.
Dia menerangkan, aksi penipuan ini diketahui setelah ada warga yang memberitahunya. Ada warga yang mengaku mendapat pesan tersebut.
“Sejauh ini memang belum ada yang menjadi korban. Untuk sementara saya belum lapor polisi. Tapi saya akan lihat perkembangan. Jika ada yang jadi korban, akan saya buatkan laporan,” tegasnya.
Dari penelusuran di beberapa grup WhatsApp, terlihat banyak rekan-rekan Jon mengirimkan screenshoot permintaan sejumlah uang yang mengatasnamakan Jon. Termasuk Ketua DPRD Sekadau Albertus Pinus yang ikut curiga dengan pesan WA tersebut.
Sejauh ini, belum diketahui siapa pelakunya. Namun Jon pun langsung melakukan langkah antisipasi dengan membuat pesan klarifikasi ke sejumlah orang dan menggunakan media sosial.
“Teman-teman FB, WA, IG, Twitter yang terhormat, akun WA saya dgn nomor: 081257479976 kena hack/dimanfaatkan oleh oknum tak bertanggungjawab. Untuk itu, jika ada permintaan transfer dlsb yang mengatasnamakan MATIUS JON tolong jangan ditanggapi, karena itu bukan dari SAYA. Terima kasih,” tulis Jon.
Laporan: Abdu Sukri
Editor: Ocsya Ade CP