-ads-
Home Pemilu Survei LROP, Elektabilitas Karolin-Gidot Paling Tinggi

Survei LROP, Elektabilitas Karolin-Gidot Paling Tinggi

KAROLIN GIDOT, KOMITMEN BANGUN SEKTOR PENDUIDIKAN
KAROLIN GIDOT, KOMITMEN BANGUN SEKTOR PENDIDIKAN

eQuator.co.id – PONTIANAK-Hasil survei Lembaga Riset dan Opini Publik (LROP) menunjukkan, tingkat elektabilitas pasangan calon (paslon) gubernur dan wakil gubernur Kalbar nomor urut dua, Karolin Margret Natasa dan Suryadman Gidot, di atas dua kandidat lainnya.

Tingkat elektabilitas Karolin-Gidot sebesar 43,64 persen. Sementara Midji-Norsan 39,21 persen dan Milton-Boyman 8,29 persen.

“Ketika diajukan pertanyaan kunci terkait elektabilitas, apabila Pilkada Kalbar dilakukan hari ini, pasangan mana yang anda pilih? Maka pasangan calon Karolin-Gidot menduduki tingkat elektabilitas tertinggi, yaitu sebesar 43,64 persen,” ungkap Maulinawati, peneliti LROP, saat memaparkan hasil survei Pilkada Kalbar di Botani Cafe, Pontianak, Rabu (20/6/2018).

-ads-

Maulina mengatakan, survei LROP ini dilakukan pada 1400 responden di 140 kelurahan/desa di 14 kabupaten/kota di Kalbar, 28 Mei sampai 2 Juni lalu. Sebanyak 91 persen responden menyatakan telah menentukan pilihannya pada Pilkada Kalbar 2018. “Tidak menjawab/belum ada pilihan sebesar 8,86 persen,” katanya.

Survei yang dilakukan LROP dengan responden yang diambil secara acak dan berkarakteristik usia dari 17-60 tahun ke atas. Metode yang digunakan adalah multistage random sampling.

“Pengambilan sampel dilakukan secara proporsional. Adapun margin of error sebesar 3,2 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen,” kata Maulina.

Exit mobile version