-ads-
Home Ekonomi Sulit Sukses di Posisi Nyaman

Sulit Sukses di Posisi Nyaman

Sabirin

eQuator.co.id – Pontianak-RK. Sabirin, Penguasaha Biro Jasa dan Distributor Pupuk Bio Sawit mengatakan banyak sekali contoh, pengusaha pemula yang gagal sukses dalam berusaha. Hal itu dikarenakan di sudah terbiasa dengan posisi nyaman dan tidak berani meninggalkannya

“Ketakutan akan kegagalan, terbiasa dgn posisi nyaman,” ujar Sabirin kepasa Rakyat Kalbar, Kamis (25/2).

Kondisi ini pula, kata Sabirin, yang mengakibatkan para pengusaha pemula belum bisa fokus dalam menjalani bisnis. Karena berada di kondisi nyaman membuat seorang pengusaha enggan berani mencoba dan ambil resiko.

-ads-

“Hampir semua orang mengurungkan niatnya untuk memulai sebuah usaha karena mereka takut menghadapi resiko kegagalan,” ujarnya.

Menurut dia, terjun menjadi penguasaha bukan lah perkara main-main, calon pnlenguaaha hatua memantapkan langkah untuk mewujudkan niat untuk memulai sebuah usaha.

“Ternyata bukanlah perkara mudah bagi pribadi setiap orang, berbagai macam kendala kerap dihadapi sebagai besar masyarakat, sehingga mereka enggan melanjutkan langkahnya untuk menekun dunia usaha,” pungkasnya.

Sabirin mengingatkan bahwa kesuksesan dalam berusaha membutuhkan proses yang tidak sebentar.

“Terkadang yang mereka inginkan hanyalah instan untuk meraih kesuksesan. Tanpa modal usaha cukup besar. Nah keadaan inilah yang sering menurunkan motivasi para pemula, sehingga mereka memilih mundur teratur dan mengukur dalam-dalam keinginan mereka untuk menjadi pengusaha sukses,” tuturnya.

Sebagai seorang yang lebih dulu berpengalaman dalam usaha, Sabirin mengatakan, hal yang penting selain berusaha adalah berdoa.

“Saya juga di sini sambil belajar dari senior kita yang ada di Hipmi. Jadi kepada para pengusaha pemula agar usahanya lancar, pesan saya jangan pernah tinggalkan Salat lima waktu. Insya Allah apa yang kita rencanakan akan di ridhoi oleh Allah, karena yakinlah yang menentukan rezeki itu Dia, Sang Maha Pencipta,” pungkasnya. (Fik)

Exit mobile version