eQuator – Mempawah. Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Mempawah, Hj Erlina Ria Norsan menyerahkan bantuan bagi korban angin puting beliung, Selasa (17/11) di Balai Pertemuan Desa Sungai Duri.
Hj Erlina Ria Norsan mengatakan, bantuan yang diberikan kepada para korban diharapkan dapat bermanfaat, walaupun jumlahnya tak begitu banyak. Namun, setidaknya dapat meringankan masyarakat untuk memperbaiki rumah-rumah mereka. “Kita harap bantuan yang diberikan dapat bermanfaat. Namun jangan dilihat dari nilainya, setidaknya dapat meringankan bapak dan ibu untuk memperbaiki rumah yang rusak,” ujarnya.
Ia mengatakan, setiap kepala keluarga (KK) mendapatkan bantuan berupa uang tunai sebesar Rp 1 juta untuk memperbaiki 31 rumah yang rusak, termasuk Masjid Baiturahmah dan Musala Baiturahim. Istri Bupati juga menjanjikan, akan mengupayakan bantuan berupa bahan material seperti seng, triplek, semen dan lainnya, namun belum serta merta langsung terealisasi karena butuh prosedur yang harus dilaksanakan terlebih dahulu. “Kami akan mengusahakan bantuan bahan material berupa seng, triplek dan bahan bangunan lainnya. Mudah-mudahan saja bukan hanya seng, tapi barang material lain dapat juga dibantu dan dapat segera terealisasi,” harapnya. (sky)