eQuator.co.id – Sanggau-RK. Anak berkacamata jago berhitung (ilmu pasti). Image ini sekali lagi dibuktikan M Hanif Imaduddin. Siswa Kelas VI Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) Sanggau ini sukses meraih Juara I Mathematic Competition tingkat Madrasah Ibtidaiyah/Sekolah Dasar (MI/SD).
“Pilihan gandanya soal-soal dasar Matematika. Sedangkan essay-nya, ada salah satu soal yang materi SMP, tetapi masih bisa saya jawab,” kata Hanif ditemui Rakyat kalbar usai menerima Piala lomba yang digelar Himpunan Mahasiswa PGSD Untan Pontianak itu di DPRD Sanggau, Kamis (4/2).
Hanif yang memang sangat menyenangi Matematika ini mengaku tidak kesulitan menjawab soal-soal dalam lomba yang digelar mahasiswa Jurusan Matematika tersebut. “Matematika memang mendapat tempat istimewa di hati saya,” kata anak periang ini.
Kepiawaiannya dalam berhitung itu berhasil menyingkirkan 72 peserta lainnya dari seluruh kecamatan di Kabupaten Sanggau. Di babak final, ia berhadapan dengan wakil SD Negeri 13 Sanggau dan SD Sosok. Tetapi kedua itu, terpaksa harus puas meraih Juara II dan III.
“Dalam lomba ini kita diberi waktu 90 menit pada babak penyisihan dan 60 menit pada babak final,” ungkap Hanif yang didampingi Guru Pembimbingnya, Saidi Raden M SPd.
Sementara itu, Kepala MIN Sanggau, Amirudin SPd mengungkapkan, Hanif dan sembilan rekannya, memang telah dilatih jauh hari untuk persiapan Olimpiade Madrasah pada Maret mendatang.
“Nanti mereka akan mengikuti seleksi tingkat kabupaten untuk matapelajaran Matematika dan IPA tingkat Madrasah. Kemarin itu, pemanasan untuk awal Maret itu,” jelas Amirudin.
Selain itu, pihak sekolah juga menyiapkan guru pembimbing dan pelajaran tambahan, bekerjasama dengan para orangtua dan seluruh komponen MIN Sanggau.
Laporan: Darmansyah Dalimunte
Editor: Mordiadi