Kadisdik: Orangtua Wajib Awasi Pendidikan Anak

ilustrasi. net

eQuator – Sukadana-RK. Pentingnya memberikan pendidikan yang terbaik kepada anak, tidak lepas dari perhatian serta pengawasan para orang tua, agar apa yang diharapkan dapat tercapai. Karena sudah merupakan sebuah kewajiban bersama baik guru maupun orangtua. Demikian Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kayong Utara, Rommy Wijaya, S.Sos. M.Si ditemui belum lama ini.

“Ya, tentunya untuk mensukseskan pendidikan seorang anak, tidak lepas dari perhatian dan peran serta oarangtua mereka masing-masing. Karena saat berada di Sekolah, waktunya sangatlah terbatas dalam pengawasan para dewan guru,” jawab Romi.

Menururut Rommy, tanpa adanya pengawasan dari para orangtua siswa, proses berlangsungnya pendidikan tidak akan berjalan mulus. Karena bagi siswa, selain perlu dukungan, siswa tersebut juga perlu adanya pengawasan saat berada di luar rumah, yang mana hal itu telah berada di luar jam sekolah.

“Salah satu contoh yang kita harapkan, dan perlu adanya peningkatan kembali, mengenai jam belajar di rumah. Sebaiknya pada jam belajar di rumah dapat dilakukan, agar siswa dapat menggunakan waktu sebaik mugkin saat berada di rumah. Selain itu, para orangtua harus lebih jeli akan segala gerak-gerik anaknya saat berada di luar rumah. Agar terhindar dari hal-hal yang tidak kita inginkan,” tambah Romi Wijaya.

Menurutnya lagi, selain peran serta orangtua sendiri, tak kalah pentingnya adalah peran dari masyarakat sekitar juga perlu ditingkatkan. Tentunya hal ini agar dapat membantu dalam mengawasi para siswa, saat berada di luar rumah, terlebih pada malam hari.

“Yang lebih kita khawatirkan, saat mereka berada di luar rumah pada malam hari. Karena seharusnya mereka berada di rumah untuk belajar, ini malah berkumpul bersama kawan-lawan lainnya, seperti di taman, pinggir jalan, maupun pantai. Untuk itu selain pentingnya peran serta para orangtua, peran serta masyarakat sekitar juga penting. Hal ini diharapkan, saat melihat ada anak remaja yang masih tergolong dibawah umur dan bersatus pelajar berada di luar rumah hingga larut malam, berharap dapat menegur dan meminta untuk segera pulang. Karena kita tidak menginginkan terjadinya hal-hal yang tidak kita inginkan terhadap mereka,” ucapnya.

“Semoga saja terkait  pendidikan, apa yang kita harapkan dapat berjalan dengan baik, dan kita bersama-sama untuk mensukseskan program pemerintah mengenai wajib belajar yang telah berjalan selama ini,” pesannya, agar dapat bersama-sama dalam mensukseskan wajib belajar, seperti yang telah diterapkan oleh pemerintah. (lud)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.