-ads-
Home Rakyat Kalbar Melawi Jalan Becek, Murid Tak Terdidik

Jalan Becek, Murid Tak Terdidik

Musim Hujan, Guru Balik Kanan

ilustrasi. net

eQuator – Nanga Pinoh-RK. Guru SDN 20 Tanjung Karemat, Desa Tembawang Panjang, Nanga Pinoh kesulitan menuju ke sekolah pada saat musim hujan. Bahkan terpaksa tidak mengajar, khususnya guru yang tinggal di Nanga Pinoh.

“Sulit sekali melintasi jalan menuju ke sekolah. Kondisinya benar-benar sulit dilintasi kalau musim hujan,” kata Epiyantono, tokoh pemuda Nanga Pinoh, kemarin.

Dinas Pendidikan Melawi diminta menyediakan perumahan guru SDN 20 Tanjung Karemat. Agar tidak ada lagi alasan tidak mengajar, karena sudah disediakan tempat tinggal. Paling tidak, pada musim hujan bisa menginap di rumah dinas. “Guru bisa mengajar tepat waktu, murid mendapatkan pendidikan optimal,” ungkap mantan guru ini.

-ads-

Warga KKLK ini mengaku pernah beberapa kali melihat guru SDN 20 putar balik kendaraan, karena sulit melintasi jalan becek. Mereka berbalik arah di Simpang Tembawang Panjang KKLK. Bahkan ada juga yang terpaksa meninggakan motornya di kebun karet warga. Kemudian melanjutkan berjalan kaki menuju sekolah. Kalau berjalan kaki, dipastikan kondisi guru sudah tidak bisa lagi konsen mengajar. “Karena sudah kelelahan,” papar Epiyantono.

Bicara semangat, guru sangat semangat. “Banyak juga yang berjalan kaki memaksakan diri sampai ke sekolah,” ujarnya.

Pada dasarnya jarak antara Kota Nanga Pinoh ke SDN 20 hanya 45 menit saja di musim kemarau. Namun pada musim hujan, waktu tempuh bisa dua atau tiga jam. Malah bisa tidak sampai tujuan. Kondisi jalan masih tanah merah, maka sulit dilalui. “Bisa juga jalannya diaspal, agar proses pendidikan maksimal,” ungkap Epiyantono. (aji)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Exit mobile version