eQuator.co.id – Pontianak-RK. Kunci untuk menjadi seorang pengusaha yang sukses harus dapat menjaga kejujuran. Karena bisnis sesungguhnya tidak hanya sebatas untung dan rugi, tapi bagaimana menjaga kepercayaan orang lain.
“Yang harus dijaga sebagai seorang pengusha yaitu kejujuran dan sebuah komitmen karena bisnis itu kita membangun kepercayaan kepada orang lain,” kata Endri AMd, seorang pengembang property di bawah bendera CV. Green Pesona Jaya Kalbar, Rabu (10/2).
Walaupun, awal-awal dalam mendapatkan kepercayaan orang lain sangat lah sulit, namun seorang yang murni pengusaha akan tahu benar bagaimana menghadapinya. “Jadikan mental pengusaha mental yang kuat, kita tidak boleh atau pantang menyerah, awal dari kegagalan dalam dunia usaha merupakan pendidikan yang sangat berarti untuk meraih kesuksesan,” ujarnya
Untuk menjadi pengusaha, kata Endri, yang bersangkutan terlebih dahulu harus mempersiapkan diri. Terutama kemauan yang kuat dan memiliki impian besar untuk maju.”Baru setelah itu pengetahuan, dasar pengetahuan atau ilmu itu bisa kita dapatkan sambil belajar dan juga kesiapan mental yang pantang menyerah tadi,” lugasnya.
Untuk mempermudah langkah, seorang calon pengusaha dapat memulai bisnisnya dari hal-hal yang disenangi atau hobi. Karena menurutnya, ketika seseorang suka dengan sesuatu, maka itu bisa dikembangkan menjadi bisnis. “Mulailah dgn inovasi-inovasi terbaru supaya usaha yang kita hasilkan ada nilai lebih dari kompetotor lainnya,” katanya.
Endri tidak menampik tentang fenomena yang banyak terjadi sekarang ini. Di mana para pemula atau pengusaha start up sangat bernafsu untuk menjalani banyak usaha sekaligus. Menurutnya peluang sukses bisa saja terjadi, namun sangat jarang sekali orang bisa berhasil dengan konsentrasi yang terpecah belah. “Intinya kalau mau sukses dalam bisnis yaitu fokus dulu di satu bisnis, begitu sudah mulai berkembang dan mempunyai sitem manajemen yang baik, barulah memulai bisnis lainnya,” saran Endri. (fik)