Dandim Cek Peralatan Operasional Prajurit

Siap Amankan Pemilu dan Antisipasi Karhutla

PENGECEKAN. Dandim 1207/BS Pontianak, Letkol Arm Stefie Jantje Nuhujanan saat memeriksa peralatan utama prajurit, Senin (28/1)--Abdul Halikurrahman

eQuator.co.id – Pontianak-RK. Pesta demokrasi Pemilihan anggota Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2019 tinggal dua bulan lagi. Tentu saja, pagelaran lima tahunan itu mesti berjalan aman. Semua gangguan harus bisa dicegah.

Sebab itu, aparat kini terus melakukan persiapan untuk menjamin kondusifitas, sampai hari pemungutan suara, 17 April 2019 nanti. Tak hanya Polri, TNI juga bertanggungjawab atas keamanan pesta demokrasi ini.

Komandan Kodim (Dandim) 1207/BS Pontianak, Letkol Arm Stefie Jantje Nuhujanan, Senin (28/1) kemarin, melakukan pemeriksaan semua peralatan operasional utama milik prajuritnya.

“Saya perlu mengecek sarana dan prasarana utama yang ada di Kodim ini. Untuk mendukung kelancaran pengamanan agenda besar, yaitu Pemilu 2019. Karena itu kendaraan-kendaraan operasional harus disiapkan dari sekarang,” katanya.

Menurutnya, peralatan operasional utama prajurit Kodim 1207/BS Pontianak, relatif baik. “Saya melihat, peralatan siap,” ucapnya. Kendati demikian, ia tetap berharap semua pihak membantu aparat dalam mensukseskan pelaksanaan pemilu supaya berjalan aman dan damai.

“Agenda pemilu ini adalah tanggungjawab kita bersama. Jadi, mari kita sukseskan pesta demokrasi ini dengan kedamaian,” ajaknya.

Selain pengaman pemilu yang menjadi atensi, penanganan potensi kebakaran hutan dan lahan juga menjadi perhatian Stefie. Sebab, wilayah Kalbar termasuk Kota Pontianak, setiap tahunnya selalu menjadi langganan kabut asap. Akibat kebakaran hutan dan lahan.

“Karena itu, saya sudah instruksi khusus kepada prajurit saya untuk terus mengupdate hotspot. Saat ini, sudah ada dua hostpot di Kubu Raya yang terpantau. Namun dua titik itu belum terlalu besar. Dan sudah ditangani,” ucapnya.

Dalam kesempatan kegiatan pengecekan peralatan oerasional prajurit, Stefie juga turut melihat peralatan mesin pompa air. Bantuan dari Badan Penanggulangan Bencana Darah (BPBD) untuk Kodim 1207/BS Pontianak.

Untuk diketahui, Letkol Arm Stefie Jantje Nuhujanan baru menjabat sebagai Komandan Kodim 1207/BS Pontianak. Ia menggantikan Kolonel Inf Ullyses Sondang. Stefie sebelumnya juga merupakan Komandan Kodim 0502 Jakarta Utara. (abd)