eQuator.co.id – MEMPAWAH-RK. Bupati Mempawah, Hj. Erlina melepas kontingen Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) tingkat Provinsi Kalimantan Barat tahun 2019 di Balairung Setia Kantor Bupati Mempawah, Jumat (14/6).
“Kepada kontingen Popda saya mengucapkan selamat berjuang dengan sebaik-baiknya. Bersungguh-sungguh dalam bertanding, semoga mendapatkan hasil maksimal dan sesuai dengan apa yang diharapkan,” kataya.
Erlina berpesan agar seluruh kontingen
mengeluarkan segala potensi dan kemampuan yang dimilikinya, sehingga kontingen Popda Kabupaten Mempawah dapat meraih prestasi terbaik.
“Mudah-mudahan akan lahir atlet-atlet muda bermutu dan berkualitas yang nanti akan mengharumkan nama daerah dan masyarakat Kabupaten Mempawah. Kontingen yang mengikuti Popda ini juga merupakan atlet pelajar terbaik yang dimiliki Kabupaten Mempawah. Sebab, telah melewati proses seleksi dan pembinaan dari para pelatih dan pengurus cabang olahraga masing-masing,” ucapnya.
Lanjutnya lagi, kepada kontingen yang akan bertanding untuk menjaga kesehatan, menjunjung tinggi sportivitas, menjaga nama baik Mempawah dan selalu mempertahankan kekompakan, baik dengan atlet Mempawah maupun atlet dari luar daerah.
“Saya minta para atlet menjaga kekompakan dan kebersamaan antar sesama serta menjalin persaudaraan dan pertemanan dengan para atlit maupun pelatih dari kontingen daerah lain dalam menambah wawasan dan pengalaman di dunia olahraga,” pungkasnya. (sky)