eQuator.co.id – Sekadau-RK. Jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Sekadau diingatkan senantiasa menjaga kerhormatan koprsnya. Hal ini disampaikan langsung Bupati Sekadau, Rupinus SH M Si di sela memimpin apel Kesadaran Nasional di lapangan upacara kantor Bupati Sekadau, Jumat (17/3).
“Kepada semua jajaran ASN, saya minta untuk menjunjung tinggi kehormatan korps sebagai abdi negara,” ucap Rupinus.
Selain Kesadaran Nasional, upacara tersebut juga dilakukan dalam rangka peringatan HUT Pemadam Kebakaran (Damkar) ke 98, HUT Satpol PP ke 67, dan HUT Satlinmas ke 55. Apel juga dihadiri Wakil Bupati Sekadau, Aloysius SH M Si, Pj Sekda, Drs Adrianto Gondokusumo M Si, Forkompinda dan para pimpinan OPD.
Ditegaskan Rupinus, salah satu upaya untuk menjaga kehormatan korps adalah dengan memberi pelayanan cepat dan tepat kepada masyarakat, terutama untuk Sat Pol PP yang terkait dengan Ketertiban Umum,” ucap Rupinus.
Alumnus S-2 UI itu juga berharap jajarannya peka akan perubahan sosial. “Meningkatkan networking yang baik sesama instansi yang ada di Kabupaten Sekadau,” ingatnya.
Sebagai abdi negara, dalam melaksanakan tugas dan pelayanan kepada masyarakat, ASN harus memiliki semangat korps sebagai landasan terdepan dalam pelayanan prima bagi masyarakat Sekadau. Mantan camat Nanga Mahap ini juga berharap transparansi, globalisasi dan reformasi yang saat ini sedang dijalani bangsa kita, tidak menggoyahkan nilai-nilai kebangsaan.
Terkait Damkar, Sat Pol PP dan Satlinmas yang merayakan ulang tahun, diharapkan potensi ketiganya harus dimanfaatkan maksimal dalam sendi pelayanan dan pembangunan di Sekadau. Tentu sesuai dengan tupoksi dan motto masing-masing.
“Satpol PP wajib diperkuat baik sarana dan prasarana sumber daya manusia dan juga anggarannya. Karena pengawal berkualitasnya Perda, diemban Satpol PP,” pungkas Rupinus.
Wakil Ketua DPRD Sekadau, Handi sepakat jika penguatan Sat Pol PP merupakan hal yang sangat penting. “Sebab peranan mereka sebagai penjaga ketertiban umum sangat besar,” ucap Handi.
Handi pun berharap kedepannya, Sat Pol PP lebih profesional lagi. “Di kota-kota besar, Sat Pol PP menjadi salah satu kekuatan pemerintah dalam menciptakan ketertiban dan keteraturan. Kita juga berharap hal ini bisa ditingkatkan di Sekadau,” tukas Handi.
Reporter: Abdu Syukri
Editor: Kiram Akbar