eQuator.co.id – SANGGAU. Rapat persiapan Musda IX DPD II Golkar Sanggau digelar, Rabu (15/2) di gedung DPD Golkar Sanggau.
Ketua DPD Golkar Sanggau, Fransiskus Ason, kembali menegaskan komitmennya maju di Pilkada Sanggau 2018. Ia lantas minta seluruh kader memenangkan Ria Norsan yang akan maju di Pilgub 2018.
Ason menegaskan pencalonannya di Pilbub Sanggau nanti adalah perintah DPP yang waktu itu disampaikan langsung Sekjen DPP Idrus Marham. Artinya, bukan semata-mata kemauannya sendiri.
Saat ini Golkar Sanggau punya lima kursi dan jika merujuk pada aturan Pilkada harus 20 persen dari jumlah kursi. Untuk itu, jika Golkar maju dI Pilkada 2018 PG harus berkoalisi.
Ia juga meminta seluruh Pengurus Kecamatan (PK) menyampaikan ke pengurus dan kader di masing-masing PK bahwa Ason siap maju di Pilkada 2018.
“Untuk verifikasi faktual diminta bertanggungjawab membenahi kepengurusan paling lambat Maret 2017 PK harus sudah melaksanakan Muscam,” katanya.
Dikatakanya pasca rekonsiliasi, pengurus pusat, pengurus di tingkat daerah diminta harus solid. (KiA)