Agus Darius Dilantik Sebagai Direktur PDAM Melawi

Penandatangan. Penjabat Bupati Melawi, Hatta menandatangani berita acara pelantikan Direktur PDAM Tirta Melawi periode 2015-2019. Sukartaji/RK.

eQuator – Nanga Pinoh-RK. Penjabat Bupati Melawi, Hatta di pendopo rumah jabatan Bupai Melawi, Senin (2/11) melantik Direktur PDAM Tirta Melawi periode 2015-2019, Agus Darius yang merupakan mantan anggota DPRD Kabupaten Melawi.

Hatta berharap, Direktur PDAM Tirta Melawi dapat menunjukkan prestasi yang baik serta dapat menghidupkan semangat kerja dan integritas yang tinggi dalam membangun kerja sama yang solid.

“Sehingga dapat memberikan pelayanan yang optimal sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya,” tegas Hattan.

Lebih lanjut, Hatta mengatakan, perlu ditanamkan dalam benak dan ingatan bahwa jabatan sebagai direktur ini merupakan amanah yang harus dipertanggungjawabkan secara institusional kepada pemerintah dan secara moral kepada Tuhan Yang Maha Esa sehingga wajib dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab sesuai dengan ijin yang telah diikrarkan.

Menurutnya, pengangkatan direktur PDAM yang baru telah melalui proses yang panjang. Mulai dari seleksi tes administrasi, tes kesehatan, psikotes, rangkaian tes tertulis dan wawancara serta penyampaian visi misi masing-masing calon direktur.

“Harapannya direktur hasil seleksi ini dapat berkompeten dalam memanajemen aspek keuangan, operasional dan sumber daya manusia,” ujarnya.

Hatta berharap, direktur PDAM yang baru mampu memenuhi berbagai tuntutan, tantangan dan kebutuhan yang berkembang pada pelayanan masyarakat serta tuntutan dari luar sistem birokrasi. Selain itu, seoramg direktur juga harus bisa melakukan konsolidasi ke dalam dengan membangun komunikasi dan harmonisasi dengan semua jajaran pegawai. Agar program kerja yang telah direncanakan dapat terlaksana sesuai urutan prioritas dalam visi dan misi perusahaan.

“Sehingga kesejehteraan pegawai dapat ditingkatkan sekaligus pelayanan kepada pelanggan yang sesuai dengan standar mutu pelayanan prima,” harapnya.

 

Reporter: Sukartaji

Redaktur: Andry Soe

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.