Lebaran dan Cuti Bersama, ASN Libur Panjang

Selesaikan Tugas, Jangan Ditunda Usai Liburan

Seluruh-PNS-di-lingkungan-Pemkot-Pontianak-antre-menyampaikan-ucapan-selamat-ulang-tahun-ke-53-kepada-Walikota-Pontianak-Sutarmidji-

eQuator.co.id – Pontianak-RK. Lebaran tahun ini Aparatur Sipil Negara (ASN) memperoleh libur panjang. Mulai dari libur Idul Fitri hingga cuti bersama. Libur mulai 4 Juli, baru masuk lagi tanggal 11 Juli.

Lantaran efektivitas kerja tidak lama lagi, Wakil Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono mengimbau ASN untuk tetap melaksanakan tugasnya masing-masing. Kewajiban dan tanggung jawab itu mesti diselesaikan segera. Jangan ditunda pascaliburan.
“Selesaikan tugas-tugas administratif yang bisa diselesaikan secepatnya,” ujarnya, saat upacara memperingati Hari Berkabung Daerah, Selasa (28/6) di halaman Kantor Wali Kota.
Kepada Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang bertanggung jawab terhadap perbaikan infrastruktur, Edi meminta supaya cepat diselesaikan.
“Berkaitan dengan kegiatan proyek, yang perlu dirapikan, segera dirapikan dahulu supaya masyarakat merasa nyaman merayakan lebaran di kota ini,” paparnya.
Menurut Edi, di setiap perayaan Idul Fitri, arus mudik sudah menjadi tradisi. Baik yang dari Kota Pontianak yang pulang ke kampung halamannya ke daerah lain. Atau sebaliknya warga yang berada di luar kembali ke Kota Pontianak.
“Tentunya perlu suasana kota yang nyaman, baik kebersihannya, kerapian, kondusivitas dan lainnya,” imbuh Edi.
Khusus terkait kebersihan, dia meminta, dinas terkait harus bisa mengantisipasi melonjaknya volume sampah, baik pada saat Idul Fitri maupun libur panjang. Oleh sebab itu, petugas-petugas yang bertanggung jawab terhadap penanganan sampah di lapangan harus terus meningkatkan kinerjanya.
“Bagi petugas-petugas yang piket selama libur panjang, saya minta hal ini bisa terus terpantau, baik petugas kebersihan maupun keamanan,” demikian Edi. (agn)