26 Orang Tewas Di Jalan Raya

ilustrasi-net

eQuator – Singkawang-RK. Kurun sebelas bulan, Januari hingga November 2015, kecelakaan di jalan raya Kota Singkawang mencapai 100 kasus. Menewaskan 26 pengguna jalan.

“Total kerugian materilnya mencapai Rp91.550.000,” kata AKP Anton Satriadi, Kasat Lantas Polres Singkawang kepada wartawan, Senin (30/11).

Anton mengungkapkan, selain menewaskan 26 orang, kecelakaan lalu-lintas di wilayah hukum Polres Singkawang ini menyebabkan 28 luka berat dan 80 luka ringan.

Angka kecelakaan tahun ini, kata Anton, memang menurun dari jumlah tahun lalu, 112 kasus. Tetapi korban tewasnya lebih banyak. Tahun lalu yang tewas hanya 19 orang, tetapi tahun ini 26 orang.

“Tahun lalu meninggal dunia 19 kasus, luka berat 58 kasus, luka ringan 88 kasus dan kerugian materil Rp141.750.000,” kata Anton merinci kasus kecelakaan pada 2014.

Anton sangat berharap, angka kecelakaan lalu-lintas di Singkawang dapat terus ditekan. Untuk merealisasikannya, tentunya memerlukan dukungan semua pihak, terutama dari para pengendara kendaraan bermotor. “Patuhi rambu-rambu lalu lintas,” ujarnya.

Gunakan perlengkapan kendaraan, tidak saling mendahului di jalan raya. Kemudian kurangi kecepatan kendaraan. “Masih banyak yang lainnya yang harus dilakukan demi keselamatan dalam berkendara,” pinta Anton. (dik)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.