-ads-
Home Nasional ULAR PITON HEBOHKAN PENGUNJUNG BONTANG PLAZA

ULAR PITON HEBOHKAN PENGUNJUNG BONTANG PLAZA

BIKIN HEBOH: Ular piton dengan panjang sekitar 2,5 meter membuat geger warga dan pengunjung BP, Jumat (4/3) kemarin.

BIKIN HEBOH: Ular piton dengan panjang sekitar 2,5 meter membuat geger warga dan pengunjung BP, Jumat (4/3) kemarin.

BONTANG – Seekor ular yang diduga jenis piton dengan ukuran 2.5 meter menggegerkan masyarakat dan pegawai ada di sekitaran pusat perbelanjaan Bontang Plaza (BP) di Jalan S Parman, Jumat (4/3) sore kemarin.

Menurut Aprilio, warga yang menangkap ular tersebut menjelaskan, penemuan ular ini terjadi sekira pukul 15.00 Wita. “Jadi awalnya ada karyawan BP yang melihat ular itu. Tetapi mereka tidak ada yang berani. Barulah saya kemudian langsung mencoba menangkap ular tersebut,” ujarnya.

Diceritakan Aprilio, kala itu ular tersebut masuk dalam sebuah pipa paralon berukuran 4 inci. Sehingga, pada saat itu hanya terlihat ekornya saja.

-ads-

Melihat hal itu, Aprilio pun berusaha menarik ekor ular itu. Namun karena kepala ular tersebut melilit dalam pipa, sehingga untuk menariknya harus membutuhkan banyak orang. Satu per satu warga pun akhirnya berdatangan untuk membantu menarik ular tersebut.

Sekira 1,5 jam kemudian, barulah usaha mereka membuahkan hasil. “Jadi karena susah untuk ditarik, akhirnya kami pakai cara lain. Ekornya kami ikat dengan kayu, baru kami tarik bersama-sama. Tak lama kemudian, barulah ular tersebut bisa dikeluarkan,” jelasnya.

Berhasil menangkap ular tersebut, tidak sedikit dari masyarakat pun turut mengabadikan momen menggunakan kamera ponselnya. Sesaat kemudian, barulah ular tersebut dibawa oleh seorang warga mengguakan mobil. (*/bbg)

BAMBANG/BONTANG POST

Exit mobile version