TMMD Reguler di Kapuas Hulu Sasar Perbatasan

Teken mou. Rapat membahas pelaksanaan TMMD reguler ke 106 di Desa Manua Sadap Kecamatan Embaloh Hulu sekaligus penandatangan MoU di Kantor Dinas PMD Kapuas Hulu, Senin (30/9). ANDREAS/RK

eQuator.co.id – PUTUSSIBAU – RK. Pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) reguler ke 106 Tahun 2019 di Kabupaten Kapuas Hulu menyasar daerah perbatasan, tepatnya di Kecamatan Embaloh Hulu. Sesuai jadwal, TMMD akan dimulai 2 Oktober 2019.
Senin (30/9) diadakan rapat bersama antara Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kapuas Hulu dengan Kodim 1206/Putussibau sekaligus penandatangan MoU di Kantor Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kapuas Hulu. Pemkab, penandatanganan dilakukan Pj. Sekda Kapuas Hulu H. Sarbani mewakili Bupati AM Nasir. Sedangkan dari pihak Kodim 1206/Psb dilakukan langsung oleh Dandim Letkol Inf. Basyarudin.
Dandim 1206/Psb Letkol Inf. Basyarudin memaparkan bahwa pelaksanaan TMMD sekarang merupakan kegiatan yang pernah dilaksanakan pada 2012 di Desa Manua Sadap Kecamatan Embaloh Hulu.
“Sehingga tahun ini merupakan kegiatan peningkatan badan jalan Desa Manua Sadap,” ungkapnya.
Dilaksanakannya TMMD di wilayah perbatasan sebagai wujud Kemanunggalan TNI dengan Rakyat. Untuk itu, Dandim mengajak antar instansi terkait agar selalu berkordinasi dalam setiap kegiatan, baik sasaran fisik maupun sasaran non fisik. Supaya kegiatan berjalan lancar hingga TMMD ke 106 di wilayah perbatasan itu tuntas.
“Sehingga masyarakat desa Manua Sadap bisa menggunakan fasilitas jalan tersebut dengan baik,” harap Dandim.
Sementara itu, Pj. Sekda Kapuas Hulu H. Sarbani menyampaikan kegiatan TMMD reguler ke 106 di wilayah perbatasan tersebut sangat membantu warga di sana. Ia berharap pelaksanaan TMMD tersebut berjalan lancar.
“Hasil yang dicapai sangat memuaskan dan bisa di gunakan oleh masyarakat, dalam hal ini masyarakat Desa Manua Sadap Kecamatan Embaloh Hulu yang menjadi lokasi pelaksanaan TMMD,” katanya.
Sarbani berharap, dengan adanya TMMD tersebut bisa memotivasi masyarakat desa setempat. Supaya bisa menjadi desa mandiri dan sejahtera, dengan memperkuat kerjasama dalam membangun desanya.
Senada, Kepala Dinas PMD Kapuas Hulu Alpiansyah juga mengharapkan, kegiatan TMMD ke 106 di Kapuas Hulu harus berjalan lancar. Mulai dari persiapan sampai akhir kegiatannya nanti.
“Tentang pembahasan teknis di lapangan harus saling berkordinasi dengan pihak-pihak terkait. Harapan kita bersama kegiatan TMMD ke 106 sukses, baik kegiatannya dan sukses administrasinya,” tandasnya. (dRe)