Teken Kerja Sama Tingkatkan Lingkungan

LYN'S Foundation-LPM Sungai Jawi

MOU. Penyerahan dokumen nota kesepahaman antara LYN'S Foundation dan Umum LPM Sungai Jawi Pontianak di TeraSky Hotel Transera Pontianak, Jumat (11/2). Transera Hotel for RK

eQuator.co.id – PONTIANAK-RK. Meningkatkan kualitas lingkungan sekitar, LYN’S Foundation dan Umum LPM Sungai Jawi Pontianak menjalin kerja sama. Nota kesepahaman ditandatangani di TeraSky Hotel Transera Pontianak, Jumat (11/2).
Wakil Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono yang hadiri pada penandatangan MoU tersebut menyatakan, menyambut baik kerja sama ini. Dirinya bahkan mengapresiasi kegiatan yang akan menjadi pilot project program kerja kedua lembaga tersebut untuk tiga tahun ke depan dari 2018 – 2022.

“Meningkatkan pemberdayaan masyarakat mempunyai jangkauan langsung di lapangan yang bisa bebas bergerak untuk meningkatkan kualitas lingkungan kita,” kata Edi dalam sambutannya.

MoU ini merupakan Mitra Kelurahan dan Kecamatan Pemerintah Kota Pontianak bersama LYN’S Foundation, Yayasan yang bergerak di bidang sosial, pendidikan dan kesehatan
“Kalau Sungai Jawi saja sudah bisa di atasi, tidak muluk dan dampak ke depannya akan menjadi rule model untuk wilayah lainnya,” tukasnya.

Ia berharap, kolaborasi antara kedua lembaga ini akan mencetak dan menjadikan anak-anak bangsa yang lebih berkualitas dalam semua bidang. Menjadi manusia Indonesia yang akan membangun diri mereka dan bangsa ini dalam kesehariannya. Dengan balutan pekerjaan dan yang menghasilkan untuk meningkatkan kualitas kehidupan.

“Itulah salah satu visi dan misi yang dikerucutkan dalam pilot project program kerja bersama di tahun ini. Apalagi jika pemerintah pun turut mendukung secara penuh, akan menjadikan semua ini suatu warisan yang sangat tiada nilai tentunya,” tutur Edi.

Sementara General Manager Transera Hotel Pontianak Patris Firtadjaja yang juga sebagai Anggota Dewan Pembina Yayasan LYN’S berharap terjalinnya kerjas ama ini bisa menjadi penghantar masyarakat untuk bisa terus melakukan inovasi-inovasi dalam memajukan diri sendiri serta Kota Pontianak pada umumnya.

“Kegiatan seperti ini akan menjadi Gong buat semua untuk bisa terus berkarya dan berbagi antara sesama seperti misi yayasan LYN’S, Love You Need to Share,” kata Patris.
Adapun tamu yang hadir dalam MoU ini antara lain perwakilan Dewan Pembina dan Dewan Pengawas LYN’S Foundation Jakarta, Adilwan Astrawinata dan Davix Liman, Pengurus LYN’S, Budi Haryanto, Johan Bun, Valentinus, Hendri, Putri Dwi, Arief Perdana beserta seluruh Anggota LPM dan kolega lainnya seperti Saroni SE, Camat Kec. Pontianak Kota, Thedy Setia Utama S.STP.M.SI, Lurah Sungai Jawi H. Nanang S.Sos, Ketua LPM Kota Pontianak Ibrahim Chandra, Ketua LPM Kecamatan Pontianak Kota, Yulia Ketua LPM. Kel.Tengah, Kepsta LPP RRI. Pontianak Dra. Hj. Sofrani Razak, Muilah Yulyana KaBid Layanan & Pengembangan Usaha RRI Pontianak, Bripka Sugianto Babinkamtibmas, serta Sentot Harseno Babinsa Kelurahan Sungai Jawi. (agn)