eQuator.co.id – Sambas-RK. Tingkat partisipasi pemilih dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub) Kalimantan Barat Tahun 2018 mencapai 71,74 persen. Berdasarkan Perhitungan Cepat (Situng), presentasi suara terbanyak diraih Pasangan Nomor Urut 3, Sutamidji dan Ria Norsan sebanyak 78,49 persen.
“Alhamdulillah, hari ini (kemarin, red) KPU Sambas melaksanakan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Perhitungan Suara Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar,” kata Ketua KPU Sambas, Sudarmi, Kamis (5/7) di Ruang Sidang Utama DPRD Sambas.
Hingga masa istirahat siang, perhitungan perolehan suara baru selesai empat kecamatan, yakni Kecamatan Galing, Jawai Selatan, Jawai dan Pemangkat. “Hingga istirahat siang, baru selesai empat kecamatan dan akan sambung lagi sekitar pukul 13.00 WIB untuk melanjutkan perhitungan,” jelasnya.
Ketua KPU Sambas menyampaikan, ada beberapa persoalan yang ditemukan saat melakukan perhitungan suara, yakni ketidakcocokan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) antara KPU dengan tingkat PPK dan jumlah DPT disabilitas. “Ketidakcocokan ini mungkin ada diskomunikasi saja, dan hal ini tidak terlalu krusial, karena tidak mengubah jumlah perolehan suara masing-masing paslon, akan tetapi ini sangat penting untuk perhatian semuanya, karena kita akan dihadapkan Pileg dan Pilpres supaya kejadian ini tidak terulang lagi,” ujarnya.
Sementara berdasarkan Situng yang telah dilakukan KPU Sambas, Paslon Nomor Urut 3, Sutamidji dan Ria Norsan unggul dengan perolehan suara 78,49 persen. Diikuti Paslon Nomor Urut 2, Karolin Magret Natasa dan Suryadman Gidot dengan perolehan suara 18,38 persen, dan Paslon Nomor Urut 1, Milton Crosby dan Boyman Harun dengan perolehan suara 3,13 persen. “Hasil hitungan sementara ini pasangan nomor urut 3 yang unggul, namun untuk memastikan setelah pleno berakhir baru sah perhitungan KPU,” jelasnya.
Rapat pleno tersebut diperkirakan akan berlangsung hingga pukul 22.00 WIB. “Kita memperkirakan rapat pleno terbuka ini paling lama akan selesai pukul 22.00 WIB. Mudah-mudah bisa diselesaikan lebih cepat,” ujarnya.
Reporter: Sairi
Editor: Yuni Kurniyanto