Satu Ruko di Imam Bonjol Terbakar

Ditemukan 3 Titik Api Pembakaran Ban Tak Jauh dari Lokasi

PEMADAMAN. Anggota Damkar memadamkan api yang membakar ruko di Jalan Imam Bonjol, Pontianak Selatan, Rabu (22/5) malam--Tri Yulio HP

eQuator.co.id – PONTIANAK-RK. Satu ruko di Jalan Imam Bonjol, Pontianak Selatan, hangus dilahap api, Rabu (22/5) malam. Kebakaran ini terjadi disaat kondisi Kota Pontianak sedang kurang kondusif dengan adanya “Aksi 22 Mei” dari pagi hingga Kamis (23/5) dinihari.

Ruko lantai dua yang terbakar ini, berada di pemukiman padat dan tidak jauh dari SPBU. Belasan unit mobil pemadam kebakaran (damkar) dikerahkan untuk menjinakkan si jago merah.

Sampai saat ini, belum diketahui pasti penyebab api. Korban jiwa pun dikabarkan tidak ada. “Kami ke lokasi, api memang sudah membesar. Sumber api belum diketahui. Informasinya, ada orang di dalam. Tapi sampai saat ini belum ada laporan korban,” ujar Hamsani, salah petugas damkar Kota Pontianak saat ditemui disela-sela memadamkan api.

Tak sampai setengah jam, api dapat dipadamkan. Informasi yang dihimpun di lapangan, seorang ibu-ibu yang rumahnya tepat berada di belakang ruko mengalami syok.

Kepolisian pun hingga kini masih melakukan penyelidikan terkait penyebab kebakaran ruko yang diketahui digunakan sebagai perkantoran.

Sementara itu, tak jauh di lokasi, ada sekelompok orang yang membakar kayu dan ban di tengah jalan. Ada tiga titik, di Jalan Imam Bonjol. Bahkan wartawan yang melintasi jalan itu pasca liputan kebakaran ruko mendapat intimidasi verbal dari sekelompok orang tersebut. (tri)