Razia THM Jelang Ramadan Tiga Pasangan Mesum Terjaring

RAZIA. Satpol PP bersama TNI/Polri merazia tempat hiburan di wilayah Kota Putussibau, Sabtu (4/6) malam. ANDREAS-RK

eQuator.co.id – Putussibau – RK. Menyambut bulan suci Ramadan 1437 H, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Kapuas Hulu menggelar razia ke sejumlah Tempat Hiburan Malam (THM) di wilayah Kota Putussibau, Sabtu (4/6) malam. Razia gabungan melibatkan Kodim 1206/Psb, Polres Kapuas Hulu, SubPOM dan Yonif 644/Wls berhasil menjaring 20 remaja, tiga pasangan mesum, dan 14 tidak memiliki identitas.

Kepala Satpol PP Kapuas Hulu, Hadi Pranata SSTP menuturkan razia dilakukan sebagai upaya pencegahan dan penindakan kenakalan remaja serta dalam rangka tertib administrasi kependudukan jelang Ramadan. Ia pun mengajak seluruh pemilik usaha seperti rumah makan dan tempat hiburan agar menghargai umat Muslim yang melaksanakan ibadah puasa. “Kalau imbauan kami masih mengkoordinasikan dengan SKPD terkait. Namun kami belum tahu apakah sudah disampaikan apa belum. Namun kami menyarankan untuk rumah makan dan tempat hiburan agar menghargai bulan suci Ramadan,” katanya.

Kalaupun rumah makan harus beroperasi, kata pria yang karib disapa Aan ini meminta pemilik memasang tirai, agar hidangan makanan tidak terlihat. Sementara untuk tempat hiburan diharapkan tidak membuka usahanya di waktu masyarakat melaksanakan ibadah salat Tarawih. “Waktu beroperasinya harus diperhatikan, sehingga tidak menggangu suasana umat yang tengah salat tarawih, sahur atau menjelang salat Subuh,” imbaunya.

Aan mengajak semua elemen masyarakat untuk bersama-sama aparat memberikan atensinya dilingkungan masing-masing terkait ketentraman dan ketertiban. Ia pun berjanji sepanjang Ramadan razia atau pemantauan kondisi lingkungan akan terus dilakukan. “Baik keamanan dan ketertiban, serta perlindungan masyrakat akan terus kami lakukan secara bersama-sama dengan melibatkan mitra kerja kita yakni Kepolisian dan TNI,” pungkasnya. (dRe)