Rampungkan Sertifikasi Aset, Sinergi PLN-BPN Terus Diperkuat

eQuator.co.id-Pontianak. PLN terus lakukan upaya untuk menyelesaikan sertifikasi aset yang ada di Provinsi Kalimantan Barat dengan melakukan sinergi dengan Badan Pertanahan Nasional. Hal ini dilakukan sebagai wujud sinergitas antar instansi.

General Manager PLN Unit Induk Pembangunan Kalimantan Bagian Barat, Didik Mardiyanto melakukan silaturahmi kepada Kepala Kantor Wilayah BPN Provinsi Kalimantan Barat, Ery Suwondo. Kamis (5/8). Silaturahmi serta koordinasi ini rutin terus dilakukan dengan Kanwil BPN Provinsi Kalbar serta Kantor Pertanahan yang berada di 13 Kabupaten yang tersebar di Kalimantan Barat.

“Kerja sama yang dilakukan tidak hanya dalam bentuk sertipikasi aset PLN, namun juga pembebasan lahan untuk proyek-proyek yang memiliki luas lahan di atas 5 hektar, antara lain proyek Salutan Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 150 kilovolt (kV) Tayan-Sandai dan SUTT 150 kV Kendawangan-Sukamara,” kata Didik dalam keterangan resminya, Minggu.

Didik menambahkan pembebasan lahan proyek PLN yang dilakukan bersama BPN yaitu total sebanyak 431 tapak tower untuk proyek SUTT 150 kV Tayan-Sandai yang berada di wilayah kerja Kantah Sanggau dan Kantah Ketapang, dan juga 414 tapak tower utuk proyek SUTT 150 kV Kendawangan-Sukamara yang berada di wilayah kerja Kantah Ketapang.

Dalam kegiatan tersebut, Didik menyerahkan piagam penghargaan sebagai bentuk apresiasi atas kontribusi aktif BPN dalam penerbitan 305 sertipikat aset PLN pada semester I tahun 2021.

“PLN mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Kanwil BPN Kalbar dan juga 13 jajaran Kantor Pertanahan di Kalimantan Barat yang turut mendukung dan bersinergi dalam melakukan sertipikasi aset PLN serta proses pembebasan lahan untuk proyek PLN. Semoga sinergi PLN dan BPN ini terus terjaga dengan baik,” terangnya

Dalam kesempatan yang sama, selaku Kepala Kantor Wilayah BPN Provinsi Kalimantan Barat, Ery Suwondo, menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan yang dilakukan. Ia berharap koordinasi tersebut dapat berjalan dengan baik.

“Semoga koordinasi ini dapat berjalan dengan baik tentunya dan kita bisa menyelesaikan target sertipikasi ini, serta semoga kendala-kendala yang dihadapi dapat kita atasi bersama dengan baik,” pungkasnya. (Ova) rilis