eQuator – Mandor-RK. Ketua Kwartir daerah (Kwarda) gerakan pramuka Kalbar, H. Suriyadi, melantik majelis pembimbing cabang dan pengurus kwartir cabang gerakan pramuka Landak masa bakti 2015-2020.
Pelantikan dilaksanakan dalam bentuk upacara di halaman SMP Negeri 3, Mandor di desa Kayu Tanam kecamatan Mandor, pada Selasa (1/12). Semua siswa SMP Negeri 3 Mandor dan pengurus pramuka di kecamatan Mandor hadir dalam pelantikan tersebut.
Suriyadi meminta sebelum di lantik, pengurus harus memahami undang-undang nomor 12 tahun 2010 tentang gerakan pramuka secara lengkap, karena undang-undang tersebut merupakan landasan hukum bagi gerakan pramuka.
“Karena itu saya harap bisa memahami dari konsideran, menimbang, sampai, memutuskan,” ujarnya.
Ia juga berharap para pengurus memahami isi anggaran dasar dan anggran rumah tangga gerakan pramuka serta petunjuk penyelenggaraan majelis pembimbing cabang.
“Sesuai keputusan kwartir nasional gerakan pramuka nomor 225 tahun 2007 dan petunjuk penyelenggara organisasi dan tata kerja kwartir cabang gerakan pramuka nomor 225 tahun 2007, agar semua bida terlaksana dengan baik,” jelasnya.
Demikian pula dikatakan Bupati Landak, Adrianus Asia Sidot, yang di lantik sebagai Ketua Majelis Pembimbing Cabang Gerakan Pramuka Landak. Ia berharap pramuka menjadi gerakan wajib di lakukan di sekolah. Karena generasi muda harus siapkan mental yang kuat, jangan kalah, ini tergantung mentalitas.
“Jangan mental dan iman kita lemah. Jangan pernah jiwa kita kosong, jangan kalah oleh roh jahat, tapi kuatkan iman kita,” pesan dia.
Tantangan generasi mudah saat ini lebih kompleks. Kemajuan teknologi membuat dampak positif dan negatif. “Saya minta agar ambil yang posisifnya, jangan terpengaruh yang negatif,” katanya.
Adrianus mencontohkan, pengaruh teknologi yang mudah terjadi selama ini, yakni handphone. Jika salah dalam penggunaannya, bisa berpengaruh ke hal yang negatif. “Tapi kalau digunakan dengan baik, akan menjadi yang positif, dan berguna bagi dirinya,” terangnya.
Ia menegaskan, generasi muda harus mampu melawan dan menghadapi tantangan ini. Jangan sampai terlibat narkoba. “Kita harus bertekad menciptakan generasi muda dengan semangat demi masa depan bangsa dan negara ini. Demikian juga dengan pramuka harus dikembangkan dan tetap jaya,” pintanya.
Kepengurusan yang di lantik sebagai pengurus kwartir cabang gerakan pramuka Landak masa bakti 2015-2020, yakni, Ketua Lukas Kanoh, Wakil Ketua Vinsensius, Wakil Ketua Bidang Bina Anggota Muda Endang Selfanus, Wakil Ketua Bidang Bina Anggota Dewasa, Ngatiman, Wakil Ketua Bidang Organisasi dan Hukum, Dominikus Dasit, Wakil Ketua Bidang Kua Usaha, Sarana dan Prasarana, Urbanus, Wakil Ketua Bidang Pengabdian Masyarakat dan Humas, Yosef, Sekretaris, Rapinas, Wakil Sekretaris, Rosi Pirmansyah, dan Bendahara L. Toto martono. (ius)