Pemkab Sekadau Kurban 7 Sapi

DISERAHKAN. Bupati Sekadau, Rupinus SH MSi didampingi Kapolres Sekadau, AKBP Anggon Salazar Tarmizi SIK menyerahkan sapi kurban ke salah satu perwakilan pengurus masjid di Halaman Kantor Bupati Sekadau, Senin (20/8). Abdu Syukri

eQuator.co.id – Sekadau-RK. Pemkab Sekadau kembali menyalurkan kurban. Hari Raya Iduladha 1439 Hijriah yang jatuh tanggal 22 Agustus mendatang, sebanyak  7 ekor sapi diserahkan langsung Bupati Sekadau, Rupinus SH MSi didampingi Kapolres, AKBP Anggon Salazar Tarmizi SIK kepada perwakilan pengurus masjid, Senin (20/8) di Halaman Kantor Bupati Sekadau.

Hewan kurban itu disalurkan untuk tujuh masjid di tujuh kecamatan se-Kabupaten Sekadau. Hewan kurban diterima langsung perwakilan pengurus masjid. Selain untuk masjid, Pemkab juga menyalurkan hewan kurban 2 ekor sapi kepada para tenaga honorer dan tenaga kontrak di lingkungan Pemkab Sekadau. Tak kurang sekitar 600 tenaga honor dan kontrak yang akan menerima bantuan tersebut. “Hewan kurban ini diberikan secara bergantian,” ujar Bupati Sekadau, Rupinus SH MSi disela penyerahan hewan kurban.

Tiap tahun, Pemkab Sekadau selalu menyalurkan hewan kurban. Hanya saja, untuk masjid penerima akan disalurkan secara bergiliran. “Bagi yang belum kebagian mohon bersabar,” ulas Rupinus.

Rupinus berpesan, agar hewan kurban tersebut dikelola dan dibagikan kepada yang membutuhkan. “Tolong diatur secara baik dalam penyalurannya,” pungkas Rupinus.

Salah satu penerima hewan kurban adalah Masjid Baitusallam Desa Tanjung, Kecamatan Sekadau Hilir. Penyerahan sapi kurban itu diterima langsung Hadi Sapriadi, perwakilan pengurus Masjid Baitusallam. “Ribuan terimakasih kami ucapkan untuk Pemkab yang sudah peduli dengan umat yang akan merayakan Iduladha. Semoga ini menjadi berkah,” ujar pria yang lebih dikenal dengan panggilan Wak Agoi tersebut. (bdu)