-ads-
Home Rakyat Kalbar Kapuas Hulu Pembangunan Kapuas Hulu Butuh Dukungan Provinsi dan Pusat

Pembangunan Kapuas Hulu Butuh Dukungan Provinsi dan Pusat

Antonius L. Ain Pamero

eQuator.co.id – Putussibau. Kendati anggaran daerah minim, Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu terus menggenjot pembangunan infrastruktur yang ada diwilayah tersebut. Alhasil, dua kecamatan yang sebelumnya tidak memiliki akses darat sekarang sudah terhubung. Yakni Kecamatan Bunut Hilir dan Embaloh Hilir.
Wakil Bupati Kapuas Hulu Antonius L. Pamero mengaku bahwa kesulitan atau tantangan yang dihadapi dalam pengerjaan infrastruktur di daerah yakni pembiayaan. Apalagi pekerjaan di medan yang sulit.
“Kita tentu tidak bisa terfokus membangun infrastruktur ke Bunut dan Embaloh, tapi kecamatan lain perlu sentuhan pembangunan,” ungkap Wabup belum lama ini.
Di samping itu, Kapuas Hulu sangat luas. perlu pembiayaan besar untuk mempercepat pembangunannya. Sementara pendapatan daerah relatif kecil. “Maka kita harus membangun secara merangkak, tapi kita tetap konsisten, pembangunan yang utama adalah infrastruktur,” ulasnya.
Dengan minimnya sumber pendapatan daerah, semua komponen penyelenggara pemerintah mesti bahu-membahu. Berupaya mencari solusi pembiayaan untuk membangun Kapuas Hulu.
“Kita tidak bisa tinggal diam, sumber yang ada kita tahu sangat kecil, maka kita harus segera berupaya, baik melalui dana pemerintah provinsi maupun pemerintah pusat, kita harapkan semua berjuang untuk pembangunan di daerah,” pinta Wabup.
Wabup juga berharap Anggora DPRD Kapuas Hulu terus berupaya membantu tmemperjuangkan pembangunan di Bumi Uncak Kapuas. Dirinya yakin jika ada kerja sama yang baik, maka tidak ada yang sulit.
“Contoh kita sudah beberapa kali mengusulkan untuk infrastruktur dari Badau menuju Puring, semoga semuanya bisa berjalan baik,” pungkas Wabup Kapuas Hulu. (dRe)

Exit mobile version