eQuator.co.id – KUBU RAYA-RK. Insiden kurang menyenangkan dialami Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, Abdul Gani, Kamis (1/3). Ia dianiaya sekelompok orang.
Ketua Panwascam Sungai Raya, Bambang Sudarmono, mengungkapkan kejadian berawal dari pihaknya yang memanggil salah seorang kepala desa yang didapati berfoto dengan pasangan calon (Paslon) dan mengisyarakatkan memilih nomor urut satu yang ditunjukkan dengan jari. Kata dia, foto itu terposting dan kemudian dilaporkan oleh masyarakat ke pihaknya.
Mengacu pada aturan dan surat edaran Mendagri, Kades dilarang bertindak dan bersikap dalam kegiatan kampanye. Walaupun sekadar berswafoto dengan kandidat.
“Makanya kita memanggil Kades itu hari ini, untuk dikonfirmasi kebenaran fotonya,” ujar Bambang kepada awak media.
Lanjut dia, sedianya Kades yang dinanti, malah sekelompok orang diduga simpatisan salah satu Paslon datang dan membuat keributan. Salah seorang anggota Panwascam, Abdul Gani, terkena pemukulan.
“Visum dilakukan di Rumkit di Kubu Raya,” jelasnya.
Ia tidak sempat mengabadikan kejadian. Baik itu memfoto apalagi memvideokan. Dikatakan Bambang, ada pihak yang melarang untuk mengabadikan kejadian tersebut.
“(Anggota Panwascam) dipukul bagian wajah dan ditendang bagian paha, terdapat goresan di bagian leher,” beber dia. (sul)