Kesehatan Tentukan Pembangunan Lain

Sekda Kab Sanggau AL Leysandri SH ketika mengenakan kacamata kepada anak anak-humas

eQuator – Sanggau-RK. Sekda Sanggau, AL. Leysandri menegaskan keberhasilan pembangunan kesehatan sangat menentukan hasil pembangunan lainya. Penduduk sehat dapat menunjang keberhasilan program pendidikan, peningkatan produktifitas dan pendapatan penduduk.
“Untuk mempercepat semuanya diperlukan kebijakan pembangunan yang dinamis dan proaktif dengan melibatkan semua sektor terkait, seperti pemerintah, swasta dan masyarakat,” katanya mewakili bupati dalam penyerahan bantuan 1500 kacamata dari PT Astra Internasional pada pelajar SDN 08 Desa Nekan, Kecamatan Entikong, Selasa (12/1).

Ia menilai pembagian kacamata itu sebagai upaya peningkatan kesehatan masyarakat khususnya murid-murid sekolah.
“Semua kebijakan pembangunan yang sedang dan atau akan diselenggarakan harus berwawasan kesehatan, setidaknya harus memberikan kontribusi positif terhadap pembentukan lingkungan dan perilaku sehat,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kalbar, Andy Jap dalam sambutannya mengatakan, Kementerian Kesehatan berkomitmen mewujudkan program Indonesia Sehat. “Sekarang kita sudah mendapatkan bantuan berupa pembagian kacamata minus untuk pelajar. Ini merupakan pilar paradigma sehat. Pemberian kacamata ini sangat tepat dalam rangka meningkatkan kualitas hidup untuk daerah perbatasan, ” katanya.
Ia menambahkan, di Kalbar ada lima daerah yang berbatasan langsung dengan negara tetangga yakni, Sanggau,  Sintang, Kapuas Hulu, Bengkayang dan Sambas. “Untuk itu kita harus kembangkan semangat gotong royong, kepedulian terhadap sesama. saya harap semoga program ini dapat tetap berlanjut untuk masyarakat, ” harapnya.
Kepala SDN 08 Nekan, Desa Nekan, Kecamatan Entikog, Anselmus berterimakasih kepada semua pihak yang sudah memberikan bantuan kacamata kepada siswanya. (KiA)