Innova Hantam Dua Pengendara Motor

HANTAM DUA MOTOR. Polisi mengevakuasi mobil Innova yang menghantam dua pengendara sepeda motor di Jalan Sekadau-Sanggau, Dusun Ensali, Minggu (26/2). SAT LANTAS FOR RAKYAT KALBAR

eQuator.co.idSekadau-RK. Kecelakaan beruntun di Jalan Sekadau-Sanggau KM 12, Dusun Ensali, Desa Sungai Ringin, Sekadau Hilir nyaris menewaskan pengendara sepeda motor, Minggu (26/2) pukul 11.00.

Dua pengendara sepeda motor menderita luka serius setelah dihantam mobil Kijang Innova dari arah berlawanan.

Kecelakaan terjadi saat mobil Innova KB 1546 QB yang dikemudikan Surianto, 30, warga Kubu Raya melaju dari arah Sanggau menuju Sekadau. Di jalan yang menikung, mobil mengalami pecah ban depan sebelah kiri. “Mobil langsung oleng dan pindah jalur ke sebelah kanan,” kata Kasat Lantas Polres Sekadau, Iptu Tri Teguh Mulyono melalui Kanit Laka Bripka Winarto, kemarin.

Saat bersamaan, dari arah depan melaju sepeda motor bernomor polisi KB 6141 HF yang dikemudikan Rizky Tuah Taqwari, 18, warga Kubu Raya. Di belakangnya motor gede (moge) Honda CBR KB 3557 NK dikemudikan Aris, 20, warga Pontianak Timur. Aris berkendara bersama rekannya rombongan motor gede. “Mobil langsung menabrak Rizky dan kemudian menabrak Aris,” papar Winarto.

Kerasnya benturan membuat kaki kanan Rizky patah. Sementara Aris mengalami luka lebam di paha sebelah kiri. Korban pun langsung dibawa ke rumah sakit. Sementara mobil Innova mengalami rusak berat di bagian bamper.

“Kasus kecelakaan ini masih dalam penanganan. Kita juga sudah melakukan olah TKP di lokasi kecelakaan,” jelas Winarto. (bdu)