eQuator.co.id – PONTIANAK-RK. Pimpinan dan karyawan Hotel Aston dan Neo Gajahmada Pontianak melaksanakan kerja bakti membersihkan Masjid Baiturrahman di Jalan Tanjungpura, Pontianak, Kamis pagi (7/6). Kedua hotel tersebut juga memberikan bantuan 5 roll sajadah.
GM Hotel Aston, Anto W Soemartono menyampaikan, kegiatan ini merupakan agenda CSR yang serentak dilaksanakan di seluruh Hotel Archipelago International. Khusus Area Central, di Kota Yogyakarta, Solo, Semarang, Surabaya, Banjarmasin dan lain-lain juga ikut melaksanakan kegiatan serupa.
GM Neo Gajahmada Pontianak Azizul Verdi menuturkan, fokus dari kegiatan ini adalah membersihkan area-area dalam masjid. Seperti karpet dan jendela yang kondisinya rentan terkena debu karena terletak di pinggir jalan.
Pengurus Masjid Baiturrahman, Riksan menyampaikan, rasa senang dan berterima kasih atas kegiatan yang dilaksanakan pihak hotel tersebut.
PR Manager Hotel Aston Pontianak sekaligus PIC kegiatan, Arifin mengatakan, Archipelago International selalu melakukan kegiatan CSR secara serentak di semua unit jaringan hotelnya. “Semoga di tahun berikutnya bisa berbagi dan melakukan aksi peduli yang lebih baik lagi,” harapnya .
Secara umum di Kota Pontianak masih banyak masjid yang membutuhkan uluran tangan masyarakat. Namun khusus dalam kegiatan ini, Masjid Baiturrahman dipilih lantaran lokasinya berdekatan dengan hotel yang merupakan satu group tersebut.
“Sebenarnya masih banyak di luar sana masjid-masjid yang memerlukan bantuan dan perhatian kita semua,” lugasnya.
Dihari yang sama, Hotel Aston kembali melaksanakan media gathering dengan berbuka puasa bersama media yang ada di Kalbar di Majesty Restaurant Hotel Aston Pontianak. (agn)