DPRD Kalbar Gelar Panjat Pinang

Anggota Fraksi PDI Perjuangan, Maria Lestari menyerahkan hadiah kepada peserta lomba, Minggu (21/8). Sekwan for RK

eQuator.co.id – Pontianak-RK. Pimpinan, anggota bersama keluarga besar Sekretariat DPRD Kalbar menggelar berbagai perlombaan di halaman Gedung DPRD, Minggu (21/8).

Kegiatan itu dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan ke 71 Republik Indonesia. “Kami ingin memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 71 Republik Indonesia dengan mendekatkan diri ke publik,” ujar H. Bambang Soerachmat, SH, Sekretaris DPRD Kalbar, kepada Rakyat Kalbar, kemarin.

Menurut Bambang, acara yang digelar Parlemen Kalbar ini, merupakan gagasan para wakil rakyat untuk mengingat hari bersejarah bangsa Indonesia. “Gagasan ini muncul tiba-tiba, jadi kami persiapan hanya seminggu saja,” katanya.

Aneka perlombaan yang dilaksanakan di depan tiang bendera merah putih rumah rakyat itu, diantaranya bakiak tandem, sepakbola sarung, makan kerupuk dan panjat pinang.

Lomba panjat pinang diikuti staf sekretariat, satpam dan crew cleaning service. Makan kerupuk diikuti anak-anak pegawai sekretariat dan umum. “Panjat pinang ada dua pohon. Pertama untuk keluarga besar secretariat, kedua diikuti masyarakat umum,” jelas Bambang.

Dalam perlombaan ini, pimpinan, anggota dan sekratariat DPRD Kalbar menyediakan beragam hadiah. Diantaranya, uang tunai sebesar Rp500 ribu untuk panjat pinang di dua pohon. Sepeda, rescooker, kipas angin, setrika dan lain-lain.

“Dananya dihimpun dari pimpinan dan fraksi-fraksi di DPRD. Semuanya dana pribadi. Karena acara ini gelar secara spontan. Jadi tidak ada menggunakan anggaran pemerintah,” tegas Bambang.

Kegiatan ini berhasil menyedot perhatian masyarakat. Pengendara yang berlalu-lintas di Jalan Jenderal Ahmad Yani sengaja berhenti di depan Gedung DPRD, hanya untuk melihat perlombaan. Kurang lebih 150 orang memadati halaman.

Ketua Fraksi Partai Golkar, H. Mulyadi H. Yamin membuka acara tersebut. Ketua Komisi III DPRD Kalbar itu juga ikut bermain sepakbola sarung dan senam sehat, membaur bersama rakyat.

Acara ini berlangsung dari pukul 07.00 hingga 12.00. Kegiatan itu ditutup oleh anggota fraksi PDI Perjuangan, Maria Lestari. (dsk)