eQuator.co.id – MELAWI-RK. Pengurus Muslimat NU bekerjasama dengan Bank BRI kembali melakukan kegiatan berbagi kasih dengan kaum duafa dan parkir miskin di Masjid Khairu Ummah, Desa Kenual, Kecamatan Nanga Pinoh, Minggu (2/5).
Puluhan kaum duafa dan anak yatim tampak memenuhi masjid. Mereka dengan sabar menunggu kedatangan pengurus Muslimat NU untuk menerima paket bantuan.
Ketua umum Muslimat NU Kabupaten Melawi, Siti Hafsah mengatakan, kegiatan berbagi kasih di bulan suci Ramadhan ini adalah kegiatan yang rutin dilaksanakan setiap tahun. Dimana apa yang diberikan merupakan amanah yang harus disampaikan sebagai tali asih untuk kaum duafa dan yatim piatu.
“Tahun kemarin di Pinoh Selatan, dan tahun ini di Desa Kenual serta ada juga di Desa KKLK yang bekerjasama antara pengurus Muslimat NU, BRI, serta PKK Melawi. Kegiatan ini sudah dua kali dilaksanakan di Kenual dan Insya Allah tahun depan juga akan kami laksanakan, mohon doanya agar kami bisa terus bisa berbagi. Untuk bantuan ini jangan melihat isinya, namun terimalah dengan hati Ikhlas,” ungkapnya.
Adapau paket bantuan yang diberikan ada sebanyak 50, sementara santunan untuk anak yatim dan yatim piatu ada sebanyak 27 paket.
Kita berharap bantuan yang kita berikan ini bisa bermanfaatkan untuk kebutuhan hidup yang menerimanya dan menjadi barokah. Pada kesempatan ini saya juga mengucapkan mohon maaf lahir dan bathin,” ucapnya.
Di hari yang sama, kegiatan serupa juga juga dilaksanakan di Desa Tanjung Sari (KKLK), tepatnya di Masjid Nurul Ikhsan. Di lokasi ini, Ketua PKK Melawi yang juga selaku Dewan Penasehat Muslimat NU, Nurbetty Eka Mulyastri Panji juga hadir membagikan paket sembako dan santunan kepada anak yatim piatu.
“Untuk bantuan yang kita berikan kepada kaum duafa di Desa Tanjung Sari ada sebanyak 100 paket sembako, dan untuk santunan kepada anak yatim piatu ada sebanyak 30 paker,” bebernya.
Nurbetty mengaku bersyukur di tahun ini Muslimat NU masih bisa melaksanakan kegiatan berbagi kepada masyarakat khususnya kaum duafa dan anak yatim di Desa Kenual dan Desa Tanjung Sari. Hal ini katanya, tentu tidak lepas dari dukungan semua pihak, serta doa masyarakat yang menginginkan Muslimat NU terus berkembang.
“Semoga apa yang dilaksanakan ini menjadi berkah di bulan yang penuh berkah ini dan memberikan manfaat kepada penerimanya. Kita juga berharap ke depannya Muslimat NU bisa terus maju dan berkembang, sehingga nantinya bantuan yang diberikan bisa terus bertambah banyak,” pungkasnya. (Ira)