eQuator.co.id – Banjarmasin-RK. Bupati Kayong Utara, Drs Citra Duani akan berupaya meningkatkan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) tahun 2019. Tujuannya untuk menjalankan visi dan misi Pemerintah Kabupaten Kayong Utara tahun 2018-2023 yang efektif, efisien dan tepat sasaran.
“Laporan hasil evaluasi akuntabilitas kinerja instansi Pemerintah Kabupaten Kayong Utara tahun 2018 yang kita terima, merupakan langkah selanjutnya untuk kita memperbaiki susunan SAKIP tahun 2019. Yang bermuara pada terlaksananya visi dan misi kabupaten yang efektif, efisien dan tepat sasaran,” ucap Bupati Citra Duani saat menghadiri SAKIP Award 2018 oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan/RB) di Banjarmasin, Kalsel, Rabu (6/2).
Lebih lanjut, Bupati yang menerima langsung hasil evaluasi SAKIP 2018 dari Menteri PAN/RB, Drs Syafruddin M.Si ini menuturkan, ada lima indikator yang menjadi pekerjaan rumah (PR) Kayong Utara. Untuk meningkatkan hasil penilaian SAKIP. Yakni, para OPD Kayong Utara harus mengacu pada visi dan misi untuk membuat rencana strategis OPD serta tepat sasaran.
“PR kita ke depannya yaitu melengkapi indikator kinerja, mengukur sasaran kinerja, menselaraskan antara RPJMD dengan rencana strategis di masing-masing OPD serta membuat Standar Operasional Prosedur yang tetap dalam pengukuran data kinerja serta pemantauan rencana aksi. Jika itu terlaksana, saya yakin visi dan misi Kabupaten Kayong Utara akan berjalan efektif, efisien dan tepat sasaran,” terangnya.
Selain menata kembali sistem akuntabilitas kinerja instansi Pemerintah Kabupaten Kayong Utara, Bupati juga akan mendongkrak akuntabilitas kinerja pegawai pemerintah kabupaten. Dengan telah disusunnya analisa jabatan di tahun 2019, Bupati berharap tahun 2020 Aparatur Sipil Negara (ASN) Kayong Utara masing-masing telah memiliki sasaran kerja.
“Selain berupaya meningkatkan grade penilaian SAKIP pada tahun mendatang, saya juga akan meningkatkan akuntabilitas kinerja pegawai yang ada di Kabupaten Kayong Utara. Tahun ini analisa jabatannya akan kami susun dan di tahun 2020 nanti masing-masing ASN memiliki sasaran kerja dan memiliki jabatan tertentu di bidangnya. Jadi semua akan menjadi jelas, siapa mengerjakan apa,” ulasnya.
Reporter: Kamiriluddin
Redaktur: Andry Soe