Melihat Aksi Sosial Pemuda Karang Taruna di Segedong

BANTUAN. Bantuan yang terkumpul dan siap disalurkan--Andi Muklis for RK

eQuator.co.id – Mempawah-RK. Organisasi pemuda Karang Taruna Chandra Yudha, Desa Parit Bugis, Kecamatan Segedong, Mempawah, menggelar kegiatan menghimpun bantuan untuk korban kebakaran di Perumahan Parit Cahaya, Desa Peniti Dalam 1, sejak Kamis (24/1) siang.

Bantuan yang dihimpun berupa pakaian bekas layak pakai, bahan pokok, perlengkapan bayi, bahan logistik, pelalatan dapur serta bantuan lainnya. Posko kegiatan dipusatkan di kantor Desa Parit bugis.

Dalam peristiwa kebakaran tersebut, sedikitnya menghanguskan 8 rumah warga. Dari keterangan warga sekitar kejadian diketahui pada Senin (21/1) sekitar pukul 21.00 Wib.

Beruntung tidak menelan korban jiwa. Kerugian matrial diperkirakan ratusan juta rupiah.

Ketua Organisasi Karang Taruna Chandra Yudha, Andi Muklis Hakim mengatakan, pengalangan bantuan sengaja dibuka agar mempermudah masyarakat yang akan memberikan bantuan.

“Sengaja kita buka posko untuk mengkoordinir masyarakat yang ingin memyalurkan bantuannya. Juga dapat meringankan beban saudara kita yang sedang tertimpa musibah,” ujarnya, Jumat (25/1).

Selain itu, pihaknya juga melakukan penggalangan bantuan secara door to door terhadap rumah warga di Desa Parit Bugis.

“Bantuan yang terkumpul nantinya akan segera disalurkan kepada keluarga yang tertimpa musibah,” ujarnya. (oxa)