eQuator.co.id-pontianak. Sosok seorang Dahlan Iskan dianggap sebagai pribadi yang sederhana dan menginspirasi banyak orang. Hal tersebut di ungkapkan Rektor Institut Keguruan dan ilmu Pendidikan (IKIP) Pgri Pontianak Rustam M.Pd, Kons.
Rustam mengaku, telah lama mengenali sosok Dahlan , melalui tulisan-tulisan beliau yang menceritakan perjalan hidupnya di berbagai media selama ini.
Tulisan-tulisan tersebut menurutnya sangat mudah di mengerti dan mampu menginspirasi masyarakat.
Selain dikenal sebagai sosok yang sederhana dan menginspirasi. Dimata Rustam, Dahlan Iskan yang juga pernah menjadi Menteri BUMN era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ini juga dianggap sebagai figur pekerja keras.
“Yang selalu saya ingat beliau (Dahlan Iskan) memiliki motto dalam hidup yakni; Saya bisa menjadi seperti sekarang ini karena sering menggunakan waktu yang kepepet. Artinya orang yang kepepet itu seluruh energy dan kemampuan potensi yang dimilikinya keluar,” terangnya.
Bahkan yang luar biasanya, menurutnya ketika beliau diuji kesehatannya oleh Allah SWT.
“Saat itu beliau (Dahlan) disamping sakit tetap membuat tulisan yang menginspirasi masyarakat. Bagaimana beliau melawan dan memotivasi diri,” jelasnya.
Terkait dengan peluncuran buku terbaru Dahlan Iskan yang berjudul “Pribadi yang Menginspirasi,” yang rencananya akan dilaunching di Pontanak Convention Center, pada tanggal 14 Februari 2019.
Rustam menyakini akan banyak insiprasi di dalamnya. Meskipun dirinya belum membacanya, “Terutama dalam berbagi tokoh yang diceritakan dalam buku tersebut, yang tentunya sudah teruji dan mampu menginspirasi banyak orang,” pungkasnya. (And)