eQuator.co.id – SINGKAWANG. Walikota Singkawang Tjhai Cui Mie, SE bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkumpinda) diantaranya Kapolres Singkawang, AKBP Yuri Nur Hidayat, SIK,MH, Kepala Kejaksaan Negeri Singkawang, M Ravik, SH,MH serta Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kota Singkawang, Drs HM Nadjib, MSi melakukan pemantauan pelaksanaan Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) di sejumlah sekolah diantaranya di SMK Negeri 3 Singkawang, Senin (19/3).
Pemantauan tersebut untuk melihat secara langsung para siswa dalam menggunakan komputer saat menjawab soal-soal USBN, dan kesiapan para siswa.
“Sesuai harapan kita paling penting lagi tingkat kelulusan siswa semakin baik, dan dari tempat duduk serta meja agak berjauhan, ini bagus sekali karena sudah membuat anak-anak kita lebih percaya diri lagi,” ujar Tjhai Cui Mie di SMK Negeri 3 Singkawang.
Tjhai Cui Mie mengatakan dengan menggunakan sistem komputer dalam pengerjaan ujian sekolah maupun ujian nasional, maka kualitas para siswa akan semakin baik.
“Kita bisa bersaing dengan sekolah-sekolah diluar daerah lain, karena sudah standar termasuk dalam penggunaan teknologi komputer,” katanya.
Walikota perempuan pertama di Kota Singkawang ini akan mendukung sarana dan prasarana peningkatan kualitas sumber daya manusia termasuk di sektor pendidikan dengan melengkapi sarana dan prasarana.
“Untuk pendidikan harus kita dukung dan peningkatan sumber daya manusia menjadi prioritas kita,” ujarnya. (hen)