Diduga Gara-Gara Rokok, Fuso Terbakar

Inilah Fuso yang terbakar diduga karena buang puntung rokok sembarangan. Kepastian penyebab kebakaran karena rokok atau bukan masih diselidiki kepolisian. FOTO:Ist

eQuator.co.id-Pontianak. Senin (11/12) pukul 10.45 wib, Jalan Kom Yos Soedarso tepat di depan Gang Tamang 1 Kecamatan Pontianak Barat dihebohkan terbakarnya satu unit Fuso.

Fuso dengan nomor polisi B 9138 SYV warna Kuning, yang terbakar dan dibawa ke tengah Jalan raya itu, yakni awalnya berada di gudang cargo milik CV. MEDIA CARGO sedang melaksanakan aktifitas bongkar muat barang berupa kelontongan, tiner, cat, mesin, spear pack dan barang lainnya.

Namun ketika mobil dalam keadaan mesin mati dan parkir dihalaman gudang, 12 orang karyawan sedang bongkar muatan untuk dimasukan ke gudang, tiba tiba muncul api di bawah mobil bagian bak depan. Api langsung membesar membakar barang yang ada.

Melihat api yang terus membakar barang yang ada di dalam bak  fuso, Rudi sang sopir langsung panik dan berinisiatif  membawa Fuso   keluar sampai ke seberang jalan komyos sudarso. “Ini dilakukan supir agar api tidak merembet ke mobil yang lain bahkan jika dibiarkan akan merembet ke bangunan gudang,” kata Kapolsekta Pontianak Barat, Kompol Bermawis.

“Setelah mobil di tengah jalan koyoso karyawan mencoba memadamkan api dengan alat seadanya.  Setengah jam kemudian datang mobil Damkar dari PPKJ. Akhirnya api berhasil dipadamkan,”ujar Kompol Bermawis.

Bermawis menduga kuat, api berasal dari puntung rokok yang dibuang sembarangan oleh buruh yg melakukan bongkar barang. Sehingga terjadi kebakaran. “Saat ini kita masih lakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi, terutama para buruh yang bongkar barang, upaya mengetahui ada tidak nya barang berbahaya mudah terbakar yang diangkut dari Jakarta, atau akibat kelalain para buruh bongkar yg merokok buang puntung sembarangan sehingga membakar sebagian barang,”pungkas Bermawis. (Zrn)