eQuator.co.id – Pontianak-RK. Setiap tahun di setiap provinsi, termasuk di Kalbar dilaksanakan Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (Gemarikan). Pendiri Atallah Aisyi Catering and Coke Shop Corner, Chef Yudha Indra Pramanto ikut mendukung program nasional ini. Selain menyehatkan, makan ikan meningkatkan kecerdasan.
“Atallah Aisyi Catering and Coke Shop Corner sangat mendukung program bapak Gubernur Kalbar, untuk mensosialisakan ke masyarakat agar gemar makan ikan,” ujar Chef Yudha, Jumat (21/10).
Selain sehat dan kaya protein, menurut Chef Yudha, berbagai jenis ikan tergolong familiar, bahkan sangat mudah didapatkan di sekitar masyarakat. “Itu sebabnya menu yang kita tampilkan sekarang dan kemarin, banyak bertemankan ikan,” tegasnya.
Dalam beberapa kesempatan, Chef Yudha mengungkapkan, Atallah Aisyi Catering and Coke Shop Corner kerapkali mendapat project menu masakan bertemakan ikan. Bahkan, sejumlah perlombaan yang digelar selalu mengkampanyekan Gemarikan. “Belum lama ini, Pemkot Pontianak mengadakan lomba yang bahan dasarnya juga ikan. Begitupula di tingkat provinsi,” ungkapnya.
Terlepas dari kampanye yang digalakkan banyak pihak, Chef Yudha berharap, masyarakat Kalbar senang mengkonsumsi ikan. “Bayangkan saja protein dari ikan yang tinggi, di samping membuat sehat, juga membuat kita cerdas,” lugasnya.
Reporter: Gusnadi
Redaktur: Yuni Kurniyanto