-ads-
Home Rakyat Kalbar Kubu Raya Vihara Cung Sin Diresmikan

Vihara Cung Sin Diresmikan

Peresmian Vihara. Wakil Bupati Kubu Raya, Hermanus meresmikan Vihara Cung Sin Kalangan Tao Vihara Che Sin, Chin Sin, Che Ming di Desa Parit Baru, Kecamatan Sungai Raya, Senin (19/12). Syamsul Arifin/RK.

eQuator.co.id – Kubu Raya-RK. Wakil Bupati Kubu Raya, Hermanus mengungkapkan, kehadiran serta keberadaan rumah ibadah memiliki multi fungsi. Khususnya bagi setiap orang yang ingin melakukan pertobatan dan mendekatkan diri kepada Tuhan sang pencipta.

“Demikian halnya dengan umat Budha. Vihara sebagai tempat dan sarana untuk melakukan pertobatan serta mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa serta untuk melakukan kegiatan-kegiatan spiritual dan keagamaan,” ucap Wabup Hermanus saat meresmikan Vihara Cung Sin Kalangan Tao Vihara Che Sin, Chin Sin, Che Ming di Desa Parit Baru, Kecamatan Sungai Raya, Senin (19/12).

Wabup menuturkan, sebagai implementasi dan perwujudan dari kedekatan setiap orang kepada sang pencipta adalah dalam kehidupan sehari-hari. Salah satunya dengan senantiasa menjaga ketenangan, ketentraman serta kedamaian. Serta menjaga keharmonisan dengan saling menghormati serta saling menghargai satu sama lain.

-ads-

“Sebab tidak satupun agama mengajarkan hal-hal yang tidak baik. Semua ajaran agama mengajak umatnya untuk kebaikan. Demikian juga halnya dengan umat Budha. Saya harap agar umat Budha di Kubu Raya sebagai bagian dari pluralisme serta menjadi inspirasi bagi kedamaian dan kebersamaan,” harapnya.

Dalam kesempatan itu, Wabup mengharapkan, keberadaan Vihara yang baru saja diresmikan harus menjadi inspirasi bagi kebersamaan dan kekompakan. Tak hanya itu, Kabupaten Kubu Raya memiliki warna-warni suku, adat, agama dan budaya yang majemuk dan telah mampu hidup berdampingan dengan sangat baik dan tetap harmonis.

“Ini yang harus kita jaga dan pertahankan bersama. Kubu Raya yang majemuk ini milik kita bersama. Dan kebersamaan kita harus tetap dijaga serta dipertahankan bersama. Kendati berbeda kita adalah satu dalam kebersamaan untuk membangun Kubu Raya,” ulasnya. (sul)

Exit mobile version