Transera Hotel Siapkan Paket Merdeka

Memperingati HUT ke 72 RI

PAKET MERDEKA. Patris Firtadjaja dan chef Transera Hotel memperlihatkan contoh makanan bertema kemerdekaan, Senin (14/8). Gusnadi-RK

eQuator.co.id –Pontianak. Berbagai cara dilakukan untuk memperingati HUT Kemerdekaan ke 72 Republik Indonesia. Momen ini dimanfaatkan pula oleh Transera Hotel Pontianak untuk memanjakan konsumennya.

Berbagai tawaran menarik disuguhkan Transera Hotel untuk konsumennya. Mulai dari makan, minum, menginap bahkan hingga hadiah khusus yang disiapkan pengelola hotel berbintang 3 tersebut.

“Selama Agustus ini kita berikan harga spesial bagi konsumen. Tanggal 16-18 Agustus, kami menyebutnya paket merdeka di mana minum kopi seharga Rp8 ribu, makan Rp45 ribu untuk dua orang,” ungkap Ganeral Manager Transera Hotel Pontianak Patris Firtadjaja, Senin (14/8).

Tidak hanya itu, pihaknya juga memfasilitasi konsumen berbagai rangkaian kegiatan lainnya. Ditiga malam tersebut pihaknya menyelenggarakan sejumlah pesta yang pastinya murah meriah.

“Malamnya akan ada acara juga di Transera, serta makan malam sepuasnya yang hanya Rp72 ribu untuk dua orang. Nah, khusus bagi tamu yang datang menggunakan atribut kemerdekaan, tanpa diundi dia akan kita berikan hadiah khusus,” terangnya.
Fasilitas paket merdeka ini bukanlah tanpa makna. Sesuai namanya, paket merdeka ini menonjolkan angka-angka atau simbol hari kemerdekaan.

“Misalnya Rp8 ribu, itu maknanya kemerdekaan di bulan 8 (Agustus). Lalu paket makan Rp45 ribu itu adalah tahun kemerdekaan, yaitu 1945. Kemudian Rp72 ribu adalah peringatan kemerdekaan yang ke 72,” ungkapnya.

Guna memaknai HUT Kemerdekaan RI, pada 17 Agustus pihaknya akan melaksanakan apel pagi di halaman parkiran Transera Hotel. Seluruh karyawan Transera Hotel wajib mengikutinya serta menggunakan pakaian dan atribut kemerdekaan.

“Nanti parkiran akan saya kosongkan, tentu tamu bertanya-tanya mau parkir di mana. Parkir akan kita arahkan ke Aston. Kemudian setelah upacara, Transera dan Aston akan melaksanakan pertandingan yang aneh-aneh dengan tujuannya menghibur,” paparnya.
Menurut Patris, momen yang datang setahun sekali ini patut dirayakan sesuai dengan kemampuan dan kapasitas atau disesuaikan dengan kondisi. Sekalipun itu di dunia usaha, harus turut merayakannya dengan caranya masing-masing.

“Kita ingin membuat sesuatu tampil dengan berbeda. Inilah upaya Transera Hotel dalam rangka menyambut hari kemerdekaan,” jelas Patris. (agn)