TNI Dukung Swasembada Pangan

Kasdim1202/Skw, Mayor Inf Heri Krisnanto foto bersama Bupati Sambas, dr Hj Juliarti Djuhardi Alwi MPH dan Gapoktan usai kegiatan Konsolidasi Upsus Pejale di Pendopo Bupati Sambas. M Ridho

eQuator – Sambas. Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI-AD) mendukung peningkatan swasembada pangan yang dicanangkan Presiden RI, Joko Widodo. Begitu penegasan Kasdim 1202/Skw, Mayor Inf Heri Krisnanto saat menghadiri Konsolidasi Upsus Swasembada Pangan Pejale, Selasa (17/11) di Pendopo Bupati Sambas.

“Kami sangat mengapresiasi peran petani dalam mendukung program ini, sehingga hasil pertanian Kabupaten Sambas terus mengalami peningkatan,” kata Heri dihadapan Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan).

Menurutnya, Jika pada musim panen saat ini, hasil panen terus mengalami peningkatan. Jika terus meningkat, maka dia optimistis target swasembada pangan yang dicanangkan pemerintah sesuai target. “Saat ini sudah masa panen. Harapan kita target swasembada pangan bisa berhasil. Supaya program swasembada pangan tercapai, TNI dan Kementerian Pertanian terus mendampingi para petani dalam rangka meningkatkan lahan pertanian, dan hasil produksi pertanian di daerah,” tegasnya mewakili Dandim 1202/Skw, Letkol Inf Nico Reza H Dipura. (edo)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.