eQuator.co.id – Bengkayang-RK. Koramil 1202-04/Sanggau Ledo dibawah kepemimpinan Kapten Infantri Suradi melaksanakan Program Karya Bhakti TNI dalam bentuk pembuatan jamban atau toilet bagi masyarakat yang tidak mampu.
Prajurit TNI bersama rakyat ini melaksanakan aksi sosial pembuatan jamban itu di Dusun Segonde, Desa Pisak, Kecamatan Tujuh Belas, Kabupaten Bengkayang, Selasa (27/11).
Suradi mengungkapkan, kegiatan ini dikhususkan untuk masyarakat miskin yang belum memiliki jamban. Menurutnya lingkungan yang indah dan bersih sangat penting. Sebagai upaya menjaga lingkungan tetap sehat, maka harus menjaga kebersihan lingkungan itu sendiri.
“Ini sangat penting di masyarakat. Salah satunya diwujudkan dalam bentuk pembuatan jamban ini,” tegas Suradi.
Lanjut dia, tujuan dilaksanakan Karya Bhakti TNI pembuatan jamban adalah untuk membantu tugas pemerintah daerah dalam mengangkat derajat kesehatan masyarakat. “Sekaligus memotivasi masyarakat dalam menjaga kesehatan kingkungan,” tutur dia.
Karya Bhakti TNI pembuatan jamban ini, kata dia, dilaksanakan dengan cara gontong-royong bersama warga setempat. “Kegiatan ini dalam rangka menyukseskan program TNI AD membangun jamban sekaligus sebagai salah satu program serbuan teritorial yang dilaksanakan oleh TNI AD khususnya Kodim 1202/Singkawang,” paparnya.
Di tempat yang sama, Babinsa Desa Pisak Koramil 1202-04/Sanggau Ledo, Serda Junaidi mengatakan, kegiatan Karya Bhakti TNI dapat dijadikan media dalam berkomunikasi untuk mewujudkan kebersamaan antara TNI dan rakyat guna menjalin hubungan yang lebih positif.
“Hal ini jiga untuk mengoptimalkan kegiatan Binter. Sehingga para anggota Koramil 1202-04/Sanggau Ledo khususnya para Babinsa dapat lebih mengenal kondisi wilayahnya masing-masing. Tentunya hal tersebut juga sebagai bentuk peran TNI di masyarakat dalam meningkatkan kepekaan dan kepedulian sosial serta mampu mengembangkan komunikasi sosial yang positif kepada seluruh lapisan masyarakat,” tuturnya.
Sementara itu, anggota Karang Taruna Desa Pisak, Gregorius Mario mengucapkan terima kasih kepada pihak TNI khususnya Koramil 1202-04/Sanggau Ledo. Karena dengan kegiatan Karya Bhakti TNI ini, telah membantu warga mencapai peningkatan derajat kesehatan.
“Dengan adanya kegiatan ini, sangat membantu masyarakat yang kurang mampu dan juga dengan diadakan pembangunan jamban ini maka masyarakat bisa belajar bagaimana cara hidup sehat. Salah satunya dengan mempunyai jamban di setiap rumah dan tidak ada lagi masyarakat yang buang air besar di sungai maupun di hutan atau di sembarang tempat,” ujar dia.
Dengan demikian, sambung dia, sehingga tercipta lingkungan sehat dan masyarakat yang sehat menjadi kuat serta hebat. (kur)