eQuator.co.id – SINGKAWANG. Tjhai Cui Mie menargetkan 50 persen suara dapat diraih sementara ini, namun tidak berandai-andai apapun hasilnya dalam Pilwako Singkawang 2017 yang dilaksanakan Rabu (15/2) hari ini.
“Orangtua mengajarkan saya untuk tidak berandai-andai, apapun hasilnya. Namun berdasarkan survei masih teratas. Jadi kembali ke pribadi masing-masing yang terbaik kita persembahkan,” ujar Tjhai Cui Mie saat seusai mencoblos di TPS 4 Jl Nyiur, Singkawang Barat.
Ia berharap partisipasi masyarakat meningkat dalam pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Singkawang. Tjhai Cui Mie juga berjanji akan meningkatkan pembangunan di Singkawang diantaranya taman kota.
“Taman kota tidak memenuhi standar, gelap sekali dan tidak indah. Dan sesuai slogan kita Singkawang hebat kita pertahankan harmonisasi, bagaimana menjaga harmonisasi, sebagai penyambung bisa kita tingkatkan dan jalankan,” katanya.
Ia juga mengungkapkan lima tahun ini mengalami penurunan, sehingga jadi harus meningkatkan kesejahteraan. (Hen)