Tekan Peredaran Narkoba

Galakkan Penyuluhan dan Penyelidikan

Kapolres Bengkayang

eQuator.co.idBengkayang-RK. Berbatasan langsung dengan Malaysia, wilayah hukum Polres Bengkyanag sangat rawan dan berpotensi tinggi dijadikan alur lalu-lintas serta peredaran Narkoba.

Saat ini pengedar Narkoba di Bengkayang sudah merambah hingga ke kampung-kampung. Sasarannya anak muda yang merupakan generasi penerus bangsa.

“Maraknya peredaran Narkoba di Bengkayang butuh perhatian semua pihak. Kami terus melakukan pengintaian,” kata Kapolres Bengkayang AKBP Bambang Irawan, SIK melalui Kasat Narkoba Iptu Prawoto, SH.

Pencegahan dan menekan peredarannya, Sat Narkoba Polres Bengkayang memberikan penyuluhan ke sekolah-sekolah. Meningkatkan penyelidikan di tempat tempat rawan peredaran Narkoba di wilayah hukumnya.

“Upaya ini sangat positif. Para siswa dapat menyadari bahaya dan efek Narkoba sejak dini. Selain itu, pemberantasan Narkoba di Begkayang sudah menjadi angenda utama Bapak Kapolres, di samping kasus lainnya,” tegas Iptu Prawoto, Kasat Narkoba Polres Bengkayang. (kur)