eQuator – Luis Enrique mengatakan bahwa ia tak terlalu khawatir dengan menurunnya ketajaman Barcelona. Dalam pertandingan terakhirnya, Barca hanya bisa bermain imbang tanpa gol melawan Vilanovense.
Namun dalam laga Copa del Rey itu, Barca memang menurunkan banyak sekali pemain muda. Ia yakin ketajaman Barca akan kembali meningkat dalam waktu dekat.
“Sebenarnya kami sudah banyak mengalami peningkatan dalam hak ketajaman. Kami sudah mulai mencetak lebih banyak gol. Saya tak khawatir dengan ketajaman kami,” terang Enrique.
Enrique mengakui bahwa ia sebenarnya ingin melihat para penyerang muda Barca untuk lebih subur. Namun sejauh ini ia sudah puas dengan kinerja mereka yang mampu terlibat dalam penciptaan peluang.
“Saya ingin Sando dan Munir mencetak lebih banyak gol tapi kami sudah puas dengan usaha mereka. Mereka berpartisipasi dalam penciptaan gol dan saya senang karena mereka juga masih bisa berkembang lagi.” (*)