Silaturahim Jangan Terputus karena Perbedaan Pilihan Pilkada

Open House Idul Fitri 1439 Hijriah

Diabadikan. Bupati Kubu Raya, H Rusman Ali diabadikan bersama wartawan Rakyat Kalbar, Andry Soe beserta istri ketika menghadiri open house di kediaman Bupati Kubu Raya, Sabtu (16/6). Humas for Rakyat Kalbar
Diabadikan. Bupati Kubu Raya, H Rusman Ali diabadikan bersama wartawan Rakyat Kalbar, Andry Soe beserta istri ketika menghadiri open house di kediaman Bupati Kubu Raya, Sabtu (16/6). Humas for Rakyat Kalbar

eQuator.co.id – Kubu Raya-RK. Bupati Kubu Raya, H Rusman Ali menggelar open house di kediaman pribadinya yang terletak di Jalan Pangeran Natakusuma, Gg Rukun, Sabtu (16/6). Tak pelak, masyarakat dari berbagai lapisan tumpah ruah memadati rumah orang nomor satu di jajaran Pemerintah Kubu Raya untuk bersilaturahmi lebaran.

H Rusman Ali mengatakan, open house merupakan momen untuk bersilaturahmi dan saling memaafkan di hari kemenangan. “Mungkin hari-hari biasa semua disibukan dengan kegiatan atau pekerjaan masing-masing, sehingga jarang bertemu. Maka kesempatan inilah bisa saling bersilaturahmi sekaligus bermaaf-maafan,” ujar H Rusman Ali di sela-sela kegiatan open house.

Menurutnya, dengan saling memaafkan antarsesama manusia akan mendapatkan ampunan dari Allah SWT atas segala khilaf dan salah. Selain itu, momen Hari Raya Idul Fitri 1439 Hijriah berdekatan dengan momentum Pilkada Serentak 2018.

“Saya mengharapkan serta mengimbau masyarakat agar silaturahim dan kebersamaan yang sudah dirajut ini jangan sampai terputus dan terpecah belah. Hanya karena perbedaan pilihan dalam Pilkada,” tegasnya.

Dalam pilkada, H Rusman Ali menambahkan, masyarakat diberikan keleluasaan untuk memilih calon kepala daerah sesuai hati nurani masing-masing. Bahkan, dirinya tak ingin karena perbedaan pilihan politik lalu saling mengejek atau melontarkan ujaran kebencian satu sama lainnya.

“Setelah pilkada masyarakat harus menjadi bersatu kembali untuk bersama-sama membangun Kubu Raya. Semoga dengan hati yang lapang kita dapat meningkatkan serta merajut ukhuwah sekaligus memperkokoh sinergitas. Dalam rangka membangun masyarakat dan Kubu Raya menuju ke arah yang lebih baik lagi ke depan,” ulas Bupati Kubu Raya, H Rusman Ali.

Reporter: Syamsul Arifin

Redaktur: Andry Soe